Sosialisasi Pentingnya ASI Eksklusif dan Pemberian Makan Tambahan

PATI (9/1/2020). Setiap anak memiliki hak untuk hidup dan tumbuh berkembang secara optimal. Bayi yang mendapatkan ASI eksklusif akan lebih terjamin ketahanan dan kelangsungan hidupnya karena dalam ASI banyak manfaat yang didapatkan baik untuk bayi maupun ibunya.

Pada hari Kamis 9 Januari 2020, Pengajian Selapanan yang diikuti oleh ibu-ibu di desa Mantingan kecamatan Jaken begitu ramai dan antusias memperhatikan sosialisasi dari program monodisiplin yang diadakan tim KKN desa mantingan dengan tema ‘sosialisasi pentingnya ASI dan pemberian makan tambahan’.

Adapun alasan program tersebut diadakan dikarenakan banyaknya bayi di desa Mantingan yang masih belum mendapat ASI eksklusif sehingga menimbulkan stunting dan BGM (Bawah Garis Merah) yang tidak sedikit di desa Mantingan. Berdasarkan hasil dari wawancara dengan bidan desa, perangkat desa dan ibu-ibu mengatakan bahwa masih ada bayi yang tidak mendapatkan ASI eksklusif, beberapa bayi usia kurang dari enam bulan diberikan susu formula, dan masih banyak ibu yang mengalami kesulitan dalam mempersiapkan MPASI dirumah.

Hal ini disebabkan karena kurangnya sosialisasi yang kurang untuk memotivasi ibu untuk memberikan ASI dan bagaimana membuat MPASI yang benar dan pengetahuan yang kurang terhadap pentingnya memberikan ASI terhadap bayinya serta pentingnya asupan nutrisi dalam makanan balita.  Pengadaan sosialisasi tersebut diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran pada setiap ibu untuk rutin memberikan ASI eksklusif dan pemberian makan tambahan.

Editor
Zaki Ainul Fadli, S.S., M.Hum.