Antusiasme Kader dalam Pembentukan Jumantik dan Pencegahan Hipertensi di Desa Jatisari
Pada hari Senin (27/01/2020) dilaksanakan pelaksanaan dua program kerja monodisiplin dengan target bidan desa serta ibu-ibu kader. Siti Zaerina yang berasal dari Fakultas Kesehatan Masyarakat membawakan dua materi yaitu Pelatihan Optimalisasi pada Jumantik Untuk Memberantas Sarang Nyamuk dan Pendampingan Pencegahan Hipertensi pada Lansia. Sekitar 18 audiens yang datang sangat antusias mengikuti jalannya kegiatan. Berbagai pertanyaan terlontar terkait materi yang diberikan.
Materi pertama yang dibawakan yaitu pelatihan jumantik yang selama ini kurang rutin dilaksanakan di Desa jatisari. Dengan cukup tingginya masyarakat yang terjangkit DBD saat ini, diharapkan materi yang telah diberikan akan meningkatkan kewaspadaan masyarakat terkait nyamuk. Selain pemaparan materi, penyaji juga memberikan pelatihan pembuatan ovitrap (sejenis perangkap nyamuk sederhana).
Materi selanjutnya adalah Pendampingan Pencegahan Hipertensi pada Lansia. Hipertensi merupakan salah satu PTM (penyakit tidak menular) yang cukup banyak pengidapnya di Desa Jatisari. Bidan desa menyatakan kekhawatiran pribadinya terhadap tingginya pengidap hipertensi di Desa Jatisari. Dengan dibawakannya materi ini, diharapkan ibu-ibu kader semakin teredukasi lalu menyebarkan ilmunya kepada masyarakat melalui posyandu-posyandu lansia yang rutin dilaksanakan. Pada sesi ini, penyaji juga menyertakan kegiatan Aksi Talas (Aktivitas Fisik dan Terapi Labu Siam). Pada kesempatan ini bidan desa menceritakan pengalamannya mengenai pengkonsumsian labu siam sebagai upaya menurunkan tekanan darah yang ternyata cukup ampuh. Audiens yang datang sangat antusias mengikuti kegiatan hari ini. Rencana keberlangsungan dua materi ini adalah pelaksanaan kegiatan jumantik di Desa Jatisari dan penerapan ilmu terkait hipertensi di kegiatan rutin posyandu lansia.
Editor: Nikie