KKN UNDIP Gelar Expo untuk Masyarakat Gringsing

Batang (9/2). Mahasiswa KKN TIM I UNDIP Kecamatan Gringsing menggelar Expo di Kawasan Wisata Cokrokembang Desa Mentosari. Expo KKN adalah salah satu rangkaian kegiatan penutupan KKN UNDIP. Kegiatan ini dihadiri oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN, Perwakilan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UNDIP, serta warga Kecamatan Gringsing. Expo KKN dapat disebut sebagai “pesta rakyat” yang diselenggarakan oleh Mahasiswa KKN UNDIP. Kegiatan ini melibatkan seluruh elemen masyarakat mulai dari perangkat kecamatan, perangkat desa, Ibu PKK dan lainnya. Panggung diberikan kepada masyarakat agar dengan bebas mengekspresikan diri dengan mengikuti kegiatan yang dibuat oleh Mahasiswa KKN mulai dari senam pagi, sarapan gratis bersama, dan lomba menghias makanan bayi dan lansia.

Masyarakat menyambut kegiatan ini dengan sangat baik. Antusiasme tinggi Ibu PKK masing-masing desa yang mengikuti lomba menghias makanan bayi dan lansia dengan bahan khas desa menjadi bukti bahwa Mahasiswa KKN Gringsing berhasil memberikan wadah kreatifitas bagi masyarakat untuk menunjukan kebolehannya masing-masing. Selain itu, kegiatan Expo KKN juga menjadi ajang bagi Mahasiswa untuk memamerkan hasil produk KKN yang selama ini telah dikerjakan kepada masyarakat, DPL KKN serta LPPM UNDIP. (Ed – by Bsl 2020)