Penyerahan Bilik SWAB KKN Tematik Undip Kolaborasi dengan DDART kepada Puskesmas Borobudur, Magelang

Tembalang (18/05) Pembuatan Bilik SWAB oleh Diponegoro Disaster Assistance Response Team (D-DART) dan Tim KKN Tematik Pengembangan Bilik SWAB tahun 2020 berlokasi di Desa Bulusan, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang. Tim KKN Tematik Bilik SWAB turut berkontribusi dalam pembuatan bilik dan ditargetkan membuat 3 bilik SWAB selama masa KKN untuk nantinya akan didistribusikan ke Rumah Sakit maupun Puskesmas yang membutuhkan. Saat ini pendistribusian bilik yang selesai dibuat sudah mulai dilakukan ke beberapa Rumah Sakit dan Puskesmas. Salah satu puskesmas yang menerima Bilik SWAB dari D-DART adalah Puskesmas Borobudur, Magelang.

Penerimaan bilik diwakili oleh Bapak Kusnadi, M.Kes. selaku Kepala Bagian Tata Usaha Puskesmas Borobudur. “Semoga bilik ini bisa bermanfaat untuk sesama manusia.” ujar beliau saat menerima Bilik SWAB dari D-DART tersebut. Bilik SWAB yang sudah diserahkan diharapkan dapat membantu meminimalisir kontak langsung antara tenaga medis dan pasien dalam pengambilan sampel swab tenggorokan.

Bilik SWAB diharapkan dapat berguna sebagai secondary protection bagi petugas medis, sehingga dapat terhidar dari paparan langsung saat melakukan swab pada pasien. Pengambilan sampel yang dilakukan membutuhkan waktu yang singkat dan memperhatikan hygiene agar keselamatan pasien dan petugas medis tetap menjadi yang utama.

Selain itu, karena bilik swab ini masih terbilang asing di masyarakat awam, maka Tim KKN Tematik Pengembangan Bilik SWAB tahun 2020 berinovasi untuk membuat video animasi dengan konten edukasi mengenai Bilik SWAB yang saat ini pembuatannya masih dalam proses editing. Video animasi tersebut bertujuan untuk mengenalkan kepada masyarakat mengenai apa itu Bilik SWAB, terutama bagi masyarakat di daerah yang sudah didistribusikan Bilik SWAB.