Diversifikasi Komoditas Jagung Menjadi Nagget Jagung
Mahasiswa Undip mempraktekkan pembuatan nugget jagung di Grobogan.
GROBOGAN-Desa Tegalsumur, Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan salah satu penghasil jagung di Grobogan. Selama ini produksi jagung hanya dijual dalam bentuk biji jagung untuk dikirim ke pabrik pakan ternak.
“Sebenarnya jagung memiliki banyak kandungan gizi, rasa manis dan jika diolah bisa memiliki nilai ekonomis bagi warga,” ungkap Aditya Cahya Nugraha, Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro.
Melihat situasi ini mahasiswa Undip memberikan pelatihan pemanfaatan jagung untuk diolah menjadi nugget dengan tambah sayuran seperti wortel, daun bawang, serta bumbu. “Kemudain dicampur telur, tepung terigu dan tepung roti, dicetak sesuai selera, kemudian digoreng. Makanan ini bisa untuk keluarga dan bisa dijual untuk meningkatkan pendapatan keluarga,” katanya.