PENDAMPINGAN KELOMPOK TANI JAMBU MERAH DI DESA TLOGOWUNGU MELALUI PENERAPAN TEKNOLOGI BUDIDAYA DAN PENGOLAHAN BUAH UNGGUL DALAM RANGKA PENGUATAN INDUSTRI HORTIKULTURA NASIONAL

Kaloran, Temanggung (12 Juni 2019), Universita Diponegoro dipimpin Choirun Nissa, S.Gz., M.Gizi. melaksanakan Pengabdian Masyarakat Kabupaten Temanggung dengan pendampingan kelompok tani jambu merah di desa tlogowungu melalui penerapan teknologi budidaya dan pengolahan buah unggul. Tujuan pelaksanaan Pengabdian Masyarakat adalah Kegiatan tersebut dilakukan untuk meningkatkan pendapatan petani serta untuk mengembangkan produk UMKM daerah. pengembangan UMKM pengolahan jambu biji getas merah di desa Tlogowungu Kecamatan Kaloran.Namun dalam mendukung peningkatan UMKM dalam pengolahan jambu biji tersebut terdapat temanggunga yaitu minimnya tekhnologi, jumlah tenaga kerja sedikit, pengemasan yang kurang menarik serta minimnya akses pemasaran.

Sektor pertanian merupakan sektor unggulan di Desa Tlogowungu dengan produk unggulannya berupa produksi jambu biji getas merah. Masyarakat ingin mengolah produk jambu biji getas merah dengan tujuan untuk meningkatkan harga jual produk sehingga pendapatan petani jambu biji meningkat. Dilakukan program sosialisasi, pendidikan dan pelatihan mengenai pengolahan jambu biji getas merah. pendidikan dan pelatihan yaitu meliputi penanaman, pembibitan jambu biji, pengolahan, pengemasan dan pemberian label serta meningkatkan akses pemasaran untuk mendukung terciptanya produk UMKM yang unggul sehingga mendorong untuk meningkatkan pendapatan petani jambu. Selain itu perlunya Kelompok Usaha Bersama (KUB) dan memberikan simpan pinjam dengan tingkat bunga yang rendah untuk memberikan modal petani untuk meningkatkan produksinya. diharapkan ada peningkatan produksi jambu biji getas merah, terbentuknya Kelompok Usaha Bersama (KUB) untuk mengolah jambu biji getas merah, pendidikan dan pelatihan mengenai pengemasan dan pemberian label serta memberikan informasi mengenai akses pemasaran yang mendukung untuk meningkatkan pendapatan petani.