Mahasiswa UNDIP, Jalani KKN di Domisili Masing-Masing di Era Pandemi Covid19, Pemda Setempat Sambut Positif

Kota Cirebon (18/07/2020) – Pada tanggal 5 Juli – 15 Agustus 2020, Universitas Diponegoro menerjunkan mahasiswanya untuk melakukan kegiatan KKN (Kuliah Kerja Nyata) Undip Tim II Periode 2019/2020. Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, kegiatan KKN yang dilaksanakan Universitas Diponegoro kali ini sedikit berbeda, mahasiswa diterjunkan ke desa asalnya masing-masing untuk melakukan kegiatan pengabdian berbasis pencegahan COVID-19 dan pembangunan SDG secara mandiri.

Dalam hal ini, Kecamatan Kesambi yang merupakan salah satu kecamatan yang ada di Kota Cirebon, Jawa Barat menyambut baik dan mendukung secara penuh kedatangan mahasiswa Undip dalam melaksanakan KKN secara mandiri. Salah satu perwakilan dari kecamatan menuturkan akan membantu dalam proses pelaksanaan KKN dan juga mengharapkan kontribusi mahasiswa dalam membantu masyarakat melalui program yang direncanakan. Dengan adanya surat perizinan yang lengkap dari pihak universitas serta menjalankan alur perizinan yang ada, UNDIP dinilai sangat baik dalam mengurus KKN Pulang Kampung ini.

Program yang akan diusung oleh mahasiswa UNDIP adalah pemberian sosialisasi dan edukasi tata cara pembuatan handsanitizer dari bahan alami yang mudah didapatkan oleh masyarakat dipasaran serta sosialisasi dan edukasi terkait penerapan gizi seimbang pada masa pandemic COVID-19. Program ini diharapkan dapat membantu masyarakat dalam mematuhi dan menghadapi Era New Normal dan membantu mencegah penularan Covid-19.

Penulis: Qintani Cantika Ismail

Editor: Arwinda Nugraheni