Ngalong di Hajatan Warga
Pati – Rabu (21/01) Mahasiswa KKN Tim 1 Undip Desa Jepalo, Kecamatan Gunungwungkal, Kabupaten Pati ikut membantu warga yang sedang mempersiapkan hajatan seribu hari meninggalnya salah satu warga desa Jepalo. Dalam acara tersebut warga saling gotong royong mempersiapkan segala sesuatu yang diperlukan, hal ini biasa disebut dengan ngalong. Mahasiswa KKN putri ikut serta membantu di dapur mempersiapkan segala jenis makanan yang dibutuhkan dan yang akan dibagikan kepada warga desa Jepalo, sedangkan mahasisiwa KKN putra membantu bapak-bapak memotong kambing yang digunakan untuk hajatan peringatan seribu harian. Setelah membantu segala persiapan untuk kegiatan hajatan seribu hari, sore harinya mahasiswa juga mengikuti acara tahlillan di rumah warga yang melakukan hajatan seribu harian. Setelah tahlilan mahasisiwa membantu membagikan makanan yang telah disiapkan kepada warga sekitar. Membagikan makanan kepada warga sekitar merupakan kegiatan terakhir ngalong pada hari itu.