Ayo! Buka Peluang Bisnismu di Masa Pandemi Covid-19
Pembuatan pola I masker dewasa earloop 2 lapis
Temanggung – Masa pandemi covid-19 saat ini dapat menjadi peluang bisnis bagi masyarakat Indonesia. Pasalnya masyarakat Indonesia banyak yang terdampak dengan adanya pandemi covid-19, dampaknya sebagian pendapatan masyarakat menurun seperti halnya buruh harian dan bahkan ada yang kehilangan pekerjaannya.
Bisnis dengan menjual masker non-medis atau masker kain dapat menjadi peluang bisnis untuk remaja RT 01 RW 07 Besaran, Parakan, Temanggung di masa pandemi covid-19. Membuka peluang bisnis masker non-medis diperlukan pelatihan. Pelaksanaan pelatihan pembuatan masker non-medis pola I masker dewasa earloop 2 lapis dilaksanakan pada Minggu pukul 11.00 WIB (12/07/2020) yang bertempatan di rumah Alviolita, mahasiswa KKN TIM II Undip di RT 01 RW 07 Besaran, Parakan, Temanggung. Pelaksanaan pelatihan tetap mematuhi protokol kesehatan, seperti menjaga kebersihan (penyemprotan hand sanitizer) dan menggunakan masker. Kegiatan KKN juga telah mendapat izin dari Bapak Siyami, S.Sos selaku Lurah Parakan Kauman dan perangkat desa di wilayah RT 01 RW 07 Besaran.
Kegiatan pelatihan ini dimulai dari membuat pola pada kertas, membuat pola pada kain dengan cara mengikuti pola pada kertas yang telah dipotong, dan menjahit kain yang telah dipotong sesuai pola serta pemasangan elastic untuk pengait pada telinga. Proses menjahit dilakukan secara bergantian.
Hasil produk pola I masker dewasa earloop 2 lapis
Pelaksanaan pelatihan pembuatan masker non-medis pola II masker dewasa earloop 2 lapis dilaksanakan pada Rabu pukul 11.20 WIB (15/07/2020). Pelaksanaan pelatihan yang kedua kalinya ini dilakukan untuk membuat pola baru dan memantapkan keterampilan mereka dalam menjahit masker non-medis.
Pelatihan menjahit masker non-medis tidak hanya membuka peluang bisnis bagi remaja RT 01 RW 07 Besaran, Parakan, Temanggung tapi juga menambah keterampilan mereka tentang jahit-menjahit. Pelaksanaan pelatihan pembuatan masker non-medis diharapkan dapat memberikan manfaat kepada remaja RT 01 RW 07 Besaran, Parakan, Temanggung untuk melihat bisnis dalam keadaan apapun tidak hanya di masa pandemi covid-19 saat ini saja. (Alviolita / Eko Ariyanto)