AKSI “KAWENGEN RANGERS”
Desa Kawengen, Kec. Ungaran Timur Kab. Semarang merupakan daerah dataran tinggi dengan mata pencaharian penduduknya mayoritas adalah petani. Adanya penyakit akibat kerja yang terjadi ketika bertani merupakan salah satu hal yang dapat menghambat produksi pertanian. Petani penggarap sawah seringkali mengabaikan kesehatan mereka saat bekerja diantaranya tidak menggunakan alat pelindung diri (APD) sehingga rentan terjadi penyakit akibat kerja (PAK).
Foto 1. KKN TIM 1 Undip melakukan penyuluhan tentang APD (Alat Pelindung Diri) dan pembagian masker gratis kepada petani penyemprot di Desa Kawengen
Berdasarkan keadaan tersebut, KKN TIM 1 UNDIP Tahun 2017 di Desa Kawengen dengan dikoordinasi Nofia Ardiyanti (Mahasiswa FKM) melakukan pengenalan dan penyuluhan APD pada petani setempat. Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan blusukan ke sawah para petani di hari berikutnya untuk lebih memperkenalkan APD yang digunakan oleh petani di sawah. Pelaksanaan program ini disertai dengan pembagian masker gratis kepada para petani yang sedang bekerja di sawah. Pembagian masker diharapkan dapat meminimalisir penyakit seperti ISPA atau ganggun pernafasan, keracunan pestisida maupun penyakit akibat terakumulasinya pestisida di dalam tubuh secara terus menerus seperti penyakit gondok pada petani.
Selain melakukan pengenalan dan penyuluhan APD, KKN TIM 1 UNDIP Tahun 2017 di Desa Kawengen juga berpartisipasi aktif dalam pelaksanaan Posyandu yang dilaksanakan di rumah Kepala Desa Kawengen. Kegiatan ini biasanya dilaksanakan antara minggu ke-2 atau ke-3 tiap bulannya Untuk target dari Posyandu ini adalah balita dan lansia. Dimana untuk balita meliputi pengecekan berat badan ,tinggi badan, serta imunisasi sedangkan untuk lansia meliputi pengecekan berat badan, tinggi badan, tensi, serta pemeriksaan kesehatan.
Foto 2. Kegiatan Posyandu KKN TIM 1 Undip di Desa Kawengen
Dengan adanya rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan kepada warga di Desa Kawengen diharapkan warga selalu menjaga kesehatan baik saat bekerja maupun dalam keseharian. Pengetahuan dan kesadaran warga akan menimbulkan partisipasi aktif dalam menjaga kesehatan diri maupun lingkungan, dengan demikian akan tercapai peningkatan kualitas kesehatan warga di Desa Kawengen yang tidak hanya dapat dilihat secara fisik namun juga menjadi suatu kebiasaan sehat yang melekat pada warga Desa Kawengen.