Sosialisasi Pentingnya Lubang Resapan Biopori (LRB)

Senin, 23 Januari 2017 TIM I KKN Undip Desa Wegil melakukan sosialisasi pembuatan biopori pada perangkat Desa Wegil. Kegiatan sosialisasi tersebut berlangsung di ruang aula balai desa yang berlangsung mulai pukul 10.00 hingga 11.00 WIB.

wegil1

Kegiatan di awali dengan sambutan Bapak Lilik Sugiyanto selaku Sekertaris Desa Wegil. Pada kesempatan kali itu beliau mengharapkan segala kegiatan KKN yang ada di Desa Wegil berjalan baik serta dapat terus dimanfaatkan oleh masyarakat setempat. Setelah sambutan Sekertaris Desa selesai di lanjutkan sosialisasi yang dilakukan oleh mahasiswa Undip jurusan Teknik Industri bernama Fatmila. Fatmila mengatakan LRB sangatlah bermanfaat. Dalam sosialisasinya, ia menyatakan bahwa LRB memiliki 2 fungsi yaitu sebagai resapan air dan sebagai komposter. LRB dapat dijadikan sebagai resapan air karena menyimpan air didalam tanah dan dapat mengurangi laju aliran air. Sedangkan LRB dapat dijadikan sebagai komposter dapat mengurangi sampah organik dan dapat menghasilkan pupuk. Dari uraian tersebut para perangkat desa terlihat tertarik dengan mengajukan beberapa pertanyaan kepada Fatmila.

wegil2

Dengan berlangsungnya kegiatan tersebut, diharapkan ilmu yang diperoleh para mahasiswa kkn di dunia kampus dapat tersalurkan kepada para warga sehingga dapat membuka wawasan warga Wegil.