Cegah Penyebaran Virus Corona, KKN Undip ciptakan Handsaniziter Otomatis (Touchless)
Tebing Tinggi (27/7/20) – Akibat dampak dari virus corona atau yang disebut Covid-19 menyebabkan semua kegiatan di semua area menjadi terkendala. Seperti halnya Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang dilakukan oleh para mahasiswa tahun ini. Hambatan tidak bolehnya berkumpul-kumpul serta rajin menjaga kebersihan seperti mencuci tangan menjadi kewajiban saat ini. Hal tersebut mendorong mahasiswa asal Kota Tebing Tinggi yang merupakan bagian dari Tim II KKN Undip untuk menciptakan alat yang bernama Handsanitizer Otomatis (Touchless) sehingga kemungkinan akan penyebaran virus dapat diminimalisir.
Seperti diketahui, penggunaan Handsanitizer biasa memerlukan pengguna untuk menyentuh atau menekan alat dan memungkinkan virus dapat menempel pada alat handsaniziter. Maka dari itu mahasiswa dari Tim II KKN Undip berinovasi agar penggunaan Handsanitizer dapat dilakukan tanpa melakukan kontak dengan alat.

Mahasiswa dari Tim II KKN Undip melakukan kegiatan KKN tepatnya di Kelurahan Bandar Sakti, Kota Tebing Tinggi. Kelurahan menyambut dengan baik adanya kegiatan KKN seperti ini. Kelurahan juga mengapresiasi mahasiswa dalam pembuatan alat handsanitizer otomatis ini. Seperti diketahui, banyaknya orang yang lalu lalang di kantor pelayanan masyarakat mewajibkan untuk sering-sering mencuci tangan agar dapat meminimalisir kemungkin tertular virus corona.

Penulis : Falky Mahya Purba
Editor : Nurhadi Bashit, ST., M.Eng.