Mahasiswi Undip Mengenalkan Sustainable Development Goals (SDGs) kepada Warga Kampung Jahit

Semarang (2/8) – Selain COVID-19, Sustainable Development Goals (SDGs) merupakan salah satu topik yang paling sering dibahas oleh masyarakat dunia saat ini. Tidak terkecuali di Indonesia, dimana pemerintah melakukan berbagai cara agar dapat mewujudkan 17 poin yang terkandung dalam SDGs agar bisa diterapkan di negara ini. Oleh karena itu, Universitas Diponegoro (Undip) sebagai salah satu institusi pendidikan terbaik di Indonesia mengadakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) 2020 bertemakan  “Pemberdayaan Masyarakat di Tengah Pandemi Covid 19 Berbasis pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs)”, dimana mahasiswa yang tergabung dalam Tim II diberi waktu 42 hari untuk mengadakan program kerja pencegahan COVID-19 serta perwujudan SDGs di tempat tinggal mereka masing-masing.

Salah satu mahasiswi Undip dari Departemen Teknik Industri, Natasha Gardenia Ameniar (21), turut serta dalam menciptakan program kerja untuk mewujudkan SDGs di daerah tempat tinggalnya, yaitu Kampung Jahit, RT 006/RW 002, Kelurahan Karangrejo, Kecamatan Gajah Mungkur, Kota Semarang.

Pada minggu ketiga dan keempat KKN-nya, Natasha mengadakan observasi terhadap lingkungan di sekitar rumahnya untuk menemukan masalah yang dapat ia angkat dan cari solusinya melalui penerapan SDGs. Setelah menemukan masalah tersebut, Natasha berdiskusi dengan pejabat daerah setempat sekaligus melakukan perizinan untuk melaksanakan program kerja yang akan dilaksanakannya.


Daerah Kampung Jahit yang Menjadi Lokasi Dilaksanakannya Program Kerja 2 Natasha

Program kerja yang dilaksanakan Natasha adalah pembagian poster berisi infografis SDGs serta bagaimana warga Kampung Jahit dapat meningkatkan kualitas hidupnya dengan menerapkan 17 poin yang terdapat di dalamnya.

Harapannya, penerapan SDGs di Kampung Jahit tidak hanya meningkatkan produktivitas berbagai UMKM yang berada di Kampung Jahit, tetapi juga meningkatkan kualitas hidup setiap warga yang tinggal di Kampung Jahit secara individu.

Sustainable Development Goals (SDGs) yang Dikenalkan Natasha kepada Warga Kampung Jahit

Natasha Gardenia Ameniar – FT Undip 2017

Dosen Pembimbing : Bagus Rahmanda, S. H., M. H.

Kelurahan Karangrejo, Kecamatan Gajah Mungkur

KKN Undip Tim II Kodya Semarang 2020