*KKN di Kampung Sendiri, Mahasiswa Undip Ajak Masyarakat Desa Troso Perang Melawan Hoax

Jepara, 2 Agustus 2020 – Berita bohong atau biasa disebut dengan hoax merupakan salah satu masalah yang banyak kita temui di era digital seperti sekarang ini. Kemudahan informasi yang bisa diakses dan dibuat siapa saja menjadikan hoax berkembang pesat di masyarakat. Dari mulai grup Whatsapp, media sosial, website, hingga media ‘mulut ke mulut’, semuanya tidak terhindar dari beredarnya berita bohong. Apabila berita bohong yang beredar tersebut dipercaya oleh masyarakat maka akan menimbulkan keresahan yang dapat membahayakan masyarakat itu sendiri.

Oleh karena itu, salah satu mahasiswa KKN Tim II Undip 2020 yaitu Diah Aliyatus Saidah membuat program “Edukasi Tangkal Berita Hoax di Masa Pandemi”, program ini dibuat atas dasar survey dan wawancara yang telah dilakukan sebelumnya. Program ini dilaksanakan di Desa Troso. Menurut hasil wawancara dengan warga sekitar, banyak warga Desa Troso yang masih sulit membedakan berita yang beredar, kebanyakan dari mereka langsung mempercayai semua berita yang dibaca dan diterima, sehingga memunculkan keresahan di antara warga apalagi di masa pandemi Covid-19 ini.

Program ini dilaksanakan di minggu ketiga dan keempat. Di minggu ketiga keberjalanan program diawali dengan pencarian sumber data, literatur, dan pembuatan infografis. Selanjutnya infografis disosialisasikan kepada warga sekitar.

Infografis program “Edukasi Tangkal Berita Hoax di Masa Pandemi”

Pada minggu keempat, kegiatan sosialisasi dilaksanakan secara door to door dan secara online kepada masyarakat sekitar. Menurut mahasiswa yang akrab disapa Aliya ini, masyarakat sangat mengapresiasi adanya program tersebut karena dapat memberikan wawasan dan pengetahuan serta menjadikan masyarakat lebih hati-hati terhadap berita yang beredar.

Sosialisasi program secara door to door
Sosialisasi program secara online

Selain dilakukan sosialisasi secara door to door dan online, infografis yang telah dibuat juga ditempelkan di beberapa tempat seperti di toko kelontong Ibu Siti yang ramai didatangi pembeli, dan juga ditempel di rumah-rumah warga sekitar.

Penempelan infografis di toko kelontong Ibu Siti
Penempelan infografis di rumah warga

Mahasiswa yang akan menginjak semester 7 ini menuturkan bahwa ia berharap programnya dapat memberikan kemanfaatan bagi masyarakat sehingga masyarakat bisa menyaring berita yang beredar dan terhindar dari hoax.

Oleh : Diah Aliyatus Saidah (Statistika 2017)

Dosen Pembimbing : Ir. Hermin Werdiningsih, MT