Perkenalan Tim II KKN UNDIP di Pertemuan Rutin PKK Desa Gondoharum
Jumat,15 Juli 2016 di Desa Gondoharum kembali diadakan kegiatan rutin ibu-ibu PKK di Aula Balai Desa Gondoharum. Pelaksanaan kegiatan PKK dimulai pukul 16.00 WIB, acara dibuka dengan doa bersama yang dipimpin oleh ketua PKK yaitu Ibu Sudarsih. Setelah doa bersama, ibu-ibu PKK menyanyikan mars PKK dan mars Keluarga Berencana secara bersama-sama dengan dipimpin oleh Ibu Sunanik. Setelah menyanyikan kedua mars tersebut, acara dilanjutkan dengan pembinaan yang diisi dengan penjelasan oleh anggota PKK mengenai cara menjaga kesehatan setelah sebulan berpuasa. Beliau mengatakan bahwa cara menjaga kesehatan setelah sebulan berpuasa yakni dengan :
- Hindari konsumsi makanan yang mengandung kolestrol, contohnya daging merah seperti daging sapi, daging kerbau, dan lain-lain
- Perbanyak minum-minuman yang berasal dari tumbuh-tumbuhan, contohnya jus seledri, jus tomat, dan lain-lain
- Perbanyak makan sayur-sayuran
- Jangan lupa untuk berolahraga
Setelah itu, acara diisi oleh Ibu Masfiatun yang menjelaskan tentang hikmah halal bihalal. Beliau mengatakan bahwa dengan adanya halal-bihalal, maka dapat memperkuat ikatan persaudaraan antar anggota PKK sekaligus menjaga agar silaturahmi antar sesama anggota PKK dapat berjalan dengan baik. Selain itu dijelaskan juga mengenai dosa yang tetap ada / tertinggal setelah lebaran. Dosa-dosa tersebut adalah:
- Durhaka kepada orangtua
- Orang yang saling mendiamkan dengan sesamanya
- Orag yang memutuskan tali silaturahmi
- Orang yang minum arak / yang memabukkan
Setelah pembinaan oleh kedua anggota PKK tersebut, maka acara selanjutnya diisi oleh tim II KKN Universitas Diponegoro 2016. Tim KKN mengisi dengan perkenalan masing-masing anggota tim KKN Desa Gondoharum beserta kompetensi keilmuan yang dipelajari di Universitas Diponegoro. Setelah semua anggota tim KKN memperkenalkan diri beserta kompetensi keilmuan yang dimiliki, Denny selaku koordinator Tim KKN Desa Gondoharum memberitahukan informasi terkait dengan 2 program tim KKN yang berhubungan dengan PKK, yakni program multidisiplin tentang pembuatan nugget sebagai pilihan produk UMKM, dimana tim KKN meminta kesediaan waktu dari ibu-ibu PKK Desa Gondoharum untuk dapat ikut serta dalam menjalankan program tersebut. Program KKN lainnya dari kecamatan yakni lomba memasak antar desa yang akan diselenggarakan pada tanggal 7 Agustus 2016. Tim KKN menginfokan bahwa dalam lomba memasak tersebut memerlukan 2 peserta dari tiap desa dan meminta kesediaan dari ibu-ibu PKK untuk mengirim perwakilan. Setelah mendapat kejelasan informasi terkait dengan dua program tersebut, acara selanjutnya adalah makan bersama. Setelah itu, acara pertemuan rutin PKK Desa Gondoharum ditutup dengan mengucapkan Hamdalah secara bersama-sama serta saling bersalaman.