Kelas Ibu Hamil, mempersiapkan Ibu menghadapi kelahiran

Kamis, 29 Januari 2017, telah dilaksanakan Kelas Ibu Hamil di rumah Bidan Bu Tri, Desa Cukil, Tengaran. Kegiatan ini bertujuan untuk membekali ibu hamil dengan pengetahuan seputar kehamilan dan kelahiran. Kelas Ibu Hamil memiliki serangkaian acara berupa : Senam Ibu Hamil dan Sosialisasi Buku KIA (Kesehatan Ibu dan Anak).

Kelas Ibu Hamil ini dihadiri oleh 8 orang ibu hamil dari berbagai dusun setempat. Sebelum melaksanakan Senam Ibu Hamil, masing-masing ibu diperiksa kesehatannya. Senam berlangsung selama sekitar 20 menit dengan gerakan-gerakan yang sederhana dan mudah diikuti oleh ibu hamil.

Setelah senam, dilanjutkan dengan Sosialisasi tentang pentingnya membaca buku KIA pada ibu hamil. Dengan membaca buku KIA, ibu hamil dapat mengetahui tentang gejala-gejala mau melahirkan, kegawat-daruratan pada kehamilan dan sebagainya.REP1
REP2