Sosialisasi dan Edukasi Pemanfaatan Ubi Ungu dan Sorgum Sebagai Alternative Pengganti Beras Demi Keberagaman Pangan Di Indonesia oleh Mahasiswa KKN UNDIP Tim II 2020

Jakarta (3/08/2020) – Universitas Diponegoro (Undip) kembali melaksanakan Program Kuliah Kerja Nyata (KKN). KKN adalah sebuah program yang wajib dilaksanakan bagi seluruh mahasiswa Strata 1 (S1) Undip. Hal ini merupakan salah satu bentuk pemenuhan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu poin pengabdian masyarakat. Para mahasiswa akan menjalani KKN selama 42 hari, terhitung mulai tanggal 5 Juli – 15 Agustus 2020. Ini adalah kali kedua Undip menerjunkan mahasiswa KKN pada tahun 2020 dengan mengusung tema “Pemberdayaan Masyarakat di Tengah Pandemi COVID-19 Berbasis Pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs)”. Terdapat perbedaan pada KKN kali ini, yaitu mahasiswa melakukan kegiatan KKN secara mandiri atau dirumah masing-masing.

Sosialisasi Pemanfaatan Sorgum Kepada Warga
Sosialisai Pemanfaatan Ubi Ungu Kepada Warga

Salah satu program kerja yang dilaksanakan yaitu program dengan judul “Pemanfaatan Ubi Ungu dan Sorgum Sebagai Alternative Pengganti Beras”. Program kerja ini dibuat berdasarkan ketakutan masyarakat akan habisnya bahan pangan di Indonesia terutama beras, sekaligus mendukung program pemerintah dalam menciptakan ketahanan pangan di Indonesia. Sosialisasi dilaksanakan di Daerah Kelurahan Kayu Putih, Jakarta Timur RT 05/ RW 017 pada tanggal 30 Juli sampai 2 Agustus 2020 dengan cara mengunjungi rumah-rumah masyarakat atau “door to door”. Pelaksanaan program tersebut dibantu dengan media poster informatif untuk memudahkan masyarakat dalam menerima edukasi dan bisa menerapkan informasi yang telah diberikan. Dengan adanya sosialisasi pemanfaatan ubi ungu dan sorgum sebagai alternatif pengganti beras, diharapkan masyarakat tidak ketergantungan pada satu macam bahan pangan saja yaitu beras tetapi bisa memanfaatkan bahan pangan lain seperti ubi ungu dan sorgum sebagai makanan pokok masyarakat.

Oleh: Raden Muhammad Mukhlis Fikri (Teknologi Pangan, Fakultas Peternakan dan Pertanian)

Editor: Dr. Ir. Suzanna Ratih Sari, MM,MA.