Pemuda Adalah Kunci Dari Perubahan

Srondol Wetan, (3/8) Tim II Kuliah Kerja Nyata (KKN) 2019/2020 Universitas Diponegoro mulai melakukan tugas pengabdian masyarakat. Kegiatan KKN Tim II yang dilaksanakan ketika pandemi berlangsung mempengaruhi kegiatan dan merubah konsep dari program KKN yang akan dilaksanakan yaitu program dengan Tema “Penanganan Virus Corona di Era New Normal” serta Program yang disesuaikan dengan SDGs (Suistainable Develompent Goals). KKN bersifat mandiri, dengan tiap mahasiswa memberikan 2 program pada masyarakat tempat mahasiswa menetap/sesuai dengan domisili masing-masing.

Dua minggu sebelumnya, kegiatan KKN yang dilakukan di Jati Barat RW 06 dari mahasiswa perwakilan KKN Tim II dan dosen pembimbing lapangan KKN Dr. Dra. Wilis Ari Setyati, M.Si. melakukan survey, pembekalan, pembuatan poster, penyuluhan, dan edukasi online. Penyampaian sosialisasi dan edukasi secara online dinilai tepat dan didukung oleh beberapa warga karena untuk mengurangi adanya penularan dari beberapa aktivitas masal.

Penyuluhan Materi ke Remaja RT 05
Penyuluhan Secara Online

Pada minggu ketiga, dilakukan beberapa interaksi dengan pemuda Karang Taruna RT 05/RW 06 Jati Barat. Kemudian, juga dilakukan secara berkala pada akun instagram @annekejulianita yang membagikan beberapa edukasi mengenai hal yang harus diperhatikan masyarakat dalam masa ‘New Normal’ ini. Kegiatan dilakukan dengan memberikan penyuluhan kepada remaja secara physical dan online. Hal ini dilakukan untuk dapat meningkatkan kesadaran khususnya para pemuda untuk lebih memperhatikan lebih mengenai implementasi protokol kesehatan pada kegiatan sehari-hari. Pemuda Karang Taruna juga diajak untuk dapat membantu berjalannya kegiatan KKN dengan mendiskusikan materi untuk sosialisasi dan edukasi.

Poster Minggu ke-4

Pada minggu keempat, dilakukan aktivitas pembuatan poster dan penyebaran hasil editing melalui grup WhatsApp Karang taruna RT 05. Nantinya poster tersebut akan disebar luaskan di grup WhatsApp warga secara pribadi. Kolaborasi ini memberikan dampak positif bagi kegiatan Karang Taruna RT 05 sekaligus meningkatkan kedasaran akan pentingnya implementasi protokol kesehatan

Pembagian Poster ke Grup WhatsApp Remaja RT05

Oleh: Anneke Julianita, KKN Tim II UNDIP, Semarang/13030117140029/Sejarah

-Bersama Memberi Makna-