Mahasiswa Undip Melakukan Sosialisasi Dan Edukasi Kepada Pedagang Kaki Lima Untuk Menerapkan Protokol Kesehatan.
Depok (04/0820), KKN TIM II Universitas Diponegoro tahun 2020 kali telah melakukan kegiatan langsung turun kepada masyarakat. Demi mengikuti aturan pemerintah dengan adanya Protokol Kesehatan, kali ini memberikan edukasi kepada pedagang dan peserta UMKM di sekitar lingkungan rumah. Dengan mengusung agenda kegiatan KKN SDG’s yang harus diberikan kepada para pedagang dan peserta UMKM karena banyak para pedagang yang masih tidak mengikuti protokol kesehatan yang telah diterapkan oleh Pemerintah demi mengurangi Penyebaran Covid-19. Kegiatan ekonomi harus tetap berjalan agar Negara tidak jatuh dalam jurang resesi, hal ini mendorong saya untuk terus melakukan sosialisasi kepada UMKM untuk bergarak, agar tetap berjalannya roda perekonomian yang tentunya dengan terus memeperhatikan protokol kesehatan.
Saya merasakankan langsung bahwa pedagang dan masyarakat sangat tidak peduli dengan adanya wabah pandemi ini, mereka menyebutkan lebih baik keluar rumah mencari uang dari pada harus dirumah melihat keluarga kelaparan. fenomena ini sangat sedih. Benar-benar sedih. Saya menerangkan bahwa agar tetap bisa bekerja baiknya para peserta UMKM menerapkan protokol kesehatan yang ketat dengan melihat aspek-aspek kegiatan yang tidak banyak mengumpulkan banyak orang dalam suatu tempat dan menjaga siklus udara agar tetap berputar.