Meningkatkan Kesadaran Masyarakat Melalui Edukasi COVID-19 dalam Video Animasi yang Menarik!

Video Animasi: Edukasi COVID-19
Doc: Pribadi

Kota Bekasi (6/8) – Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro tahun ini sedikit berbeda dari biasanya. Kegiatan KKN Tim II Undip Periode 2020 kali ini dilaksanakan di daerah asal mahasiswa masing-masing secara mandiri guna menghindari dan meminimalisir penyebaran COVID-19.

COVID-19 merupakan singkatan dari “Corona Virus Disease 2019” atau penyakit yang disebabkan oleh Virus Corona pada 2019. Hingga saat ini belum ada tanda-tanda penyebaran penyakit yang disebabkan oleh virus ini berkurang. Total kasus positif COVID-19 di Indonesia per-tanggal 6 Agustus 2020 mencapai 118.753 (sumber: https://covid19.go.id/)

Penyakit ini dapat menyebar melalui tetesan kecil (droplet) dari hidung atau mulut saat bersin atau batuk. Droplet kemudian jatuh pada benda di sekitarnya. Ketika orang lain menyentuh benda yang sudah terkontaminasi oleh droplet lalu menyentuh hidung, mata, atau mulut maka orang itu dapat terinfeksi COVID-19. Penyakit ini juga bisa menyebar jika tanpa sengaja menghirup droplet dari penderita. Maka dari itu menjaga jarak dan menggunakan masker sangatlah penting.

Akan tetapi, masih banyak orang yang belum memahami pentingnya pembatasan fisik dan penggunaan masker. Maka dari itu Muthia Nur Fajrina, mahasiswa KKN Tim II Undip periode 2020 bimbingan Ir. Kustopo Budiraharjo, M. P. yang saat ini melaksanakan KKN di RW 021, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Bekasi Barat, berinisiatif untuk membuat Video Edukasi COVID-19 dan Hidup Sehat guna meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya mematuhi protokol kesehatan yang ada saat ini agar tehindar dari virus corona.

Sebelum membuat video edukasi ini, telah dilakukan random sampling mengenai pengetahuan warga RW 021 melalui kuesioner yang telah dibagikan kepada warga RT 03 dan RT 06 yang sebelumnya sempat menjadi zona merah. Dilihat dari hasilnya, sebagian warga sudah mengetahui protokol kesehatan dan memahami pentingnya social distancing. Tetapi, ada juga yang nampaknya belum begitu paham.

Salah satu hasil Survey Pengetahuan Warga
Doc: Pribadi

Video edukasi ini dikemas dalam bentuk video animasi agar semua kalangan dapat menikmatinya. Harapannya melalui video edukasi ini, masyarakat dapat mengetahui bagaimana penyebaran dan pencegahan COVID-19. Video edukasi ini nantinya akan dibagikan kepada warga RW 021 melalui grup WhatsApp warga dengan bantuan perangkat RW setempat.

Dosen KKN : Ir. Kustopo Budiraharjo, M.P.