Mahasiswa KKN Undip Berbagi Ilmu untuk Murid-Murid SDN dan MI Desa Jembulwunut
Pati – Tanggal 23 – 30 Januari 2017, mahasiswa KKN Tim 1 Universitas Diponegoro Semarang 2017, Desa Jembulwunut, Kecamatan Gunungwungkal, Kabupaten Pati, bekerjasama dengan Sekolah Dasar dan Madrasah Iptidaiyah Desa Jembulwunut dalam pelaksanaan program KKN, yaitu mahasiswa KKN ikut serta dalam Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di sekolah. Keikutsertaan mahasiswa KKN ini ditanggapi baik oleh pihak sekolah dan madrasah. Pihak sekolah dan madrasah mendukung program KKN karena dinilai bermanfaat.
Dalam program keikutsertaan mahasiswa KKN dalam KBM, mahasiswa berbagi ilmu yang telah diterima dan dipelajari di perkuliahan kepada murid-murid sekolah. Murid-murid sekolah sangat antusias dan senang mendapat pelajaran yang mungkin belum pernah mereka dapatkan dan dengan cara penyampaiannya yang berbeda dari Kegiatan Belajar Mengajar biasa.