#X SERU – SERUAN Bareng di Akhir KKN. Bikin Sedih !!! X-04-B-6#
Bandungan, (9/8). Menjelang akhir KKN, kelas “Melek Digital” berjalan seperti biasanya. Semua anak diajak untuk mencoba beberapa hal baru, seperti mencoba aplikasi group call Zoom dan juga meneylesaikan pembelajaran mengenai Ms. Excel. Kelas sangat ditanggapi antusias, banyak sekali anak – anak yang berebut ingin mencoba Zoom tersebut, untung saja bisa dikendalikan dengan baik hahaha.
Meneruskan kelas sebelumnya kami juga belajar Ms. Excel hingga selesai. Kita mengenal bagaimana Ms. Excel digunakan dari meng-input data, mengeolah data menggunakan formula yang mudah digunakan bagi anak – anak seperti : SUM, AVERAGE, dll, lalu mengenal symbol – symbol seperti : + (penjumlahan), – (pengurangan), * (perkalian), / (pembagian), dan ^ (pangkat). Kita juga mencoba menggunakaan tools yang ada untuk mengedit dokumen yang berhasil di input oleh anak – anak tersebut.
Selagi teman – temannya mencoba Zoom dan Excel, anak – anak yang lain juga diajak untuk mewarnai dan menggambar. Selain itu juga anak – anak diajari mengenai kosa kata Bahasa inggris. Semuanya menanggapi dengan antusias… 6 minggu terakhir mengeajar bersama mereka semua itu sangat – sangat berarti dan memiliki kesan yang sangat mendalam. Dari kelas yang rame banget, hingga sampai ada yang hampir tidak mau ikut “Melek Digital” lagi karena takut hehe. Itu benar – benar sebuah pengalaman berharga… Kakak KKN berharap.. semoga semua ilmu yang telah diajarkan dapat berguna sebagaimana mestinya dan dapat membantu adik – adik di Desa Kenteng ini untuk terus giat belajar dan pantang menyerrah..