#XMAHASISWA UNDIP PAPARKAN CARA MENYIMPAN DAGING YANG BAIK AGAR KUALITAS TETAP TERJAGAX-13-B-6#
Bumen (10 Agustus 2020) Pelaksanaan KKN tim II Universitas Diponegoro memasuki minggu terakhir , yaitu minggu ke 6, di Desa Bumen mahasiswa Undip melaksanakan kegiatan pemaparan informasi mengenai penyimpanan daging yang baik dan benar kepada masyarakat RT 03/02 desa Bumen. Kegiatan dilaksanakan pada pukul 14.00 WIB secara door to door kepada masyarakat desa Bumen, dikarenakan memperhatikan protokol kesehatan dari covid 19 yang tidak dianjurkan mengumpulkan massa/kerumunan orang yang banyak untuk mencegah penyebaran dan penularan virus covid 19.
“Penyimpanan produk daging ini harus diperhatikan dengan baik dan benar, agar daging tidak mudah busuk serta nutrisi yang terkandung didalam daging tetap terjaga sehingga gizi masyarakat desa Bumen dapat tercukupi dengan baik dan jika gizi didalam tubuh sudah tercukupi maka akan meningkatkan sistem imun untuk melawan virus covid 19 yang sampai saat ini masih terus ada dan mengincar daya tahan tubuh yang lemah.” Ujar mahasiswa Undip.
Kegiatan ini sekaligus menjadi akhir kegiatan pelaksanaan program kerja mahasiswa Undip di Desa Bumen, Kecamatan Sumowono, Kabupaten Semarang.