Kegiatan Minggu V Kelurahan Sukodono & Candiroto Kecamatan Kendal

MEMBACA ASYIK

Senin, 30 Januari 2017 – Mahasiswa KKN Tim I UNDIP melaksanakan kegiatan Sosialisasi Tentang Pentingnya Membaca yang bertempat di SMPN 3 Kendal. Kegiatan dilaksanakan pada pukul 10.30 WIB di kelas 7G. Kegiatan ini diawali dengan salam pembuka dari Puji Dwi Lestari yang disambut antusias oleh siswa – siswi kelas 7G SMPN 3 Kendal.  Selanjutnya dilakukan pemberian materi mengenai meningkatkan minat baca. Materi tersebut berisi tentang cara meningkatkan minat baca untuk siswa – siswi SMPN 3 Kendal. Karena seiring perkembangan zaman dengan berkembangnya teknologi maka minat baca semakin menurun. Semakin banyak orang yang terbuai dengan teknologi yang semakin canggih yang semakin melupakan buku. Kurangnya motivasi untuk membaca buku juga menyebabkan menurunnya minat baca. Padahal membaca memiliki banyak manfaat untuk kita. Dengan membaca maka kita dapat menambah wawasan seluas mungkin dan kita dapat membuka gerbang ilmu pengetahuan, membaca juga dapat meningkatkan pengetahuan. Banyak ilmu yang dapat kita temukan dari membaca buku. Oleh sebab itu kita perlu meningkatkan minat baca dengan cara membangun motivasi minat membaca, jika kita telah memiliki motivasi dalam minat baca maka kita semakin ingin untuk membaca. Lalu mulailah membaca sesuatu yang kita sukai. Jika kita membaca hal yang kita sukai maka kita akan semakin semangat dalam membaca. Kemudian kita harus menyisihkan waktu yang tepat dan nyaman untuk membaca. Kita akan menikmati dalam membaca buku dalam situasi yang kondusif. Ketika kita bingung ingin memulai membaca buku yang mana kita bisa meminta teman kita untuk merekomendasikan buku yang cocok dengan kita. Lalu kita dapat memulai dengan membaca seperlunya saja. Tidak memaksakan diri untuk membaca dalam skala banyak. Setelah pemberian materi dilakukan ice breaking atau games dengan siswa – siswi SMPN 3 Kendal dan diberi hadiah berupa buku yang menarik beserta pembatas buku. Melalui penyuluhan ini diharapkan dapat meningkatkan minat baca siswa – siswi SMPN 3 Kendal.

23707

Mahasiswa KKN Tim I UNDIP Saat Penyuluhan Meningkatkan Minat Baca di Kelurahan Sukodono Kecamatan Kendal

23705

Mahasiswa KKN Tim I UNDIP Foto Bersama Murid SMPN 3 Kendal

PEMBUATAN BIOPORI

Senin, 30 Januari 2017 – Mahasiswa KKN Tim I UNDIP melaksanakan program unggulan mengenai Pelatihan Penggunaan Dan Pemanfaatan Biopori yang bertempat di Kantor Kelurahan Candiroto Kecamatan Kendal. Biopori adalah lubang – lubang dalam tanah yang terbentuk akibat berbagai aktifitas organisme didalamnya. Biopori sama seperti metode alternatif untuk meresapkan air hujan dan mengolah sampah organik, karena sampah tersebut yang akan memancing fauna di dalam tanah untuk membuat terowongan kecil sehingga air cepat meresap. Biopori memiliki fungsi yang multi guna yakni dapat sebagai resapan air dan dapat sebagai komposter. Dapat sebagai resapan air karena biopori dapat menabung air karena air akan tersimpan di dalam tanah, biopori juga dapat mengurangi laju aliran air permukaan (run off). Biopori sebagai resapan air dapat bertujuan untuk mencegah kekeringan / krisis air dan mencegah banjir. Biopori sebagai komposter dapat bertujuan mengurangi sampah organik sehingga akan meningkatkan efisiensi pengangkutan sampah ke TPA. Biopori juga dapat menghasilkan pupuk yang dapat digunakan untuk menyuburkan tanah. Pembuatan biopori dapat dilakukan di kebun, di halaman rumah, di lokasi yang dilalui air hujan dan baik digunakan saat musim penghujan agar dapat diketahui muka air tanah. Biopori ditemukan oleh Dr Kamir Raziudin Brata yakni seorang peneliti dan dosen ilmu tanah dan sumber daya lahan di IPB. Biopori juga dapat dilakukan pada halaman yang sudah di Paving blok yakni dengan cara membuka satu buah paving lalu menggali tanah dengan sebuah alat lalu menanamkan pipa PVC ke dalam tanah tersebut. Lalu pipa tersebut akan diisi dengan sampah organik yaitu berupa daun kering dan lainnya. Lalu pipa tersebut akan ditutup dengan tutup yang telah dibolongi sebelumnya sebagai tempat air meresap ke dalam tanah. Untuk halaman yang telah di paving maka paving tersebut akan dilubangi dibagian tengah sebagai jalan meresapnya air ke dalam tanah.

imam

Mahasiswa KKN Tim I UNDIP Saat Melakukan Sosialisasi Penggunaan Biopori

posdaya_170210_0115

Mahasiswa KKN Tim I UNDIP Sedang Menanam Biopori Pada Pekarangan Rumah Warga

INISIASI PEMBUATAN PETA TATA GUNA LAHAN DAN PERSEBARAN FASILITAS TAHUN 2016/2017

Senin, 6 Februari 2017 – Mahasiswa KKN Tim I UNDIP telah melaksanakan program Inisiasi Pembuatan Peta Tata Guna Lahan Tahun 2016/2017 di Kelurahan Sukodono & Candiroto. Pembuatan Peta Tata Guna Lahan ini bertujuan untuk menunjukkan kepada masyarakat mengenai kegunaan lahan dan perkembangan kondisi lahan masyarakat di sekitar kelurahan. Dalam peta ini juga menunjukkan tentang persebaran fasilitas yang ada di daerah lingkup kelurahan. Sehingga ketika melihat peta ini maka masyarakat dapat dengan mudah menemukan lokasi fasilitas umum seperti sekolah, mesjid, rumah bidan desa, musholla, dan lainnya. Pembuatan peta tata guna lahan ini diawali dengan kegiatan survey yakni untuk mengetahui lokasi letak fasilitas umum yang ada di daerah kelurahan. Setelah mengetahui lokasi letak fasilitas umum yang ada di kelurahan maka kita dapat menyusun peta tata guna lahan. Peta ini di rancang dengan menggunakan gambar yang menunjukkan dengan jelas dan dilengkapi dengan keterangan peta agar memudahkan pembaca dalam membaca peta tersebut. Setelah selesai maka peta di cetak dalam kertas berukuran A0. Lalu dilakukan kegiatan penyerahan peta kepada Bapak Lurah Sukodono dan Bapak Lurah Candiroto Kecamatan Kendal. Masing – masing Bapak Lurah Sukodono dan Bapak Lurah Candiroto menyambut dengan senang dan berterima kasih untuk peta tersebut.

72162

Mahasiswa KKN Tim I UNDIP Saat Mensosialisasikan Peta Tata Guna Lahan di Kelurahan Sukodono Kecamatan Kendal

72160

Mahasiswa KKN Tim I UNDIP Saat Mensosialisasikan Peta Tata Guna Lahan di Kelurahan Candiroto Kecamatan Kendal

Editor : Dr. Eng Hendri Widiandri, M.Si

Tanggal : 10 Februari 2017