#X Evaluasi Pembelajaran Online X-28-A-6#

Pada tanggal 12 Agustus 2020, mahasiswa KKN Undip melakukan wawancara dengan salah satu siswa yang mengikuti kegiatan pembelajaran online melalui media sosial instagram. Menurut Risma siswi kelas 9, kegiatan pembelajaran online yang diterapkan oleh pemerintah saat ini berdampak pada nilai siswa. Tugas yang banyak dan kurangnya penjelasan materi oleh guru di sekolah membuat siswa sedikit kesulitan dalam belajar. Dengan adanya kegiatan pembelajaran melalui instagram ini ia mengaku sangat terbantu dalam menyelesaikan tugas matematika khususnya sub bab statistika. Sebelumnya Risma merasa kesulitan dalam mengerjakan tugas matematika namun dengan adanya kegiatan ini dia lebih mudah memahami materi dan dapat menanyakan langsung apabila masih ada tugas yang kurang dimengerti.