Mahasiswa Undip Menyuarakan Peraturan Baru Pemerintah di Era New Normal
Semarang (12/8) – Dengan masih banyaknya masyarakat yang tidak mengetahui peraturan-peraturan baru pemerintah terkait pencegahan penyebaran Covid-19 dalam masa New Normal, mahasiswa Undip yang terjun dalam program Kuliah Kerja Nyata Tim II tahun 2020, melakukan sosialisasi dan pendampingan terhadap para warga di sekitar lingkungan kelurahan Batan terkait peraturan dalam masa New Normal.
Sosialisasi ini ditujukan untuk masyarakat yang mendatangi toko atau warung para warga di Kelurahan Batan khususnya di sekitar lingkungan penulis. Kegiatan sosialisasi ini ditujukan sebagai salah satu langkah dalam membantu pemerintah menekan angka penyebaran Covid-19 dalam masa New Normal. Sosialisasi tersebut dilakukan oleh mahasiswa Undip dengan mendatangi toko atau warung secara langsung dan melakukan sosial kepada para pembeli di dalam warung atau toko tersebut. Selain sosialisasi, mahasiswa Undip juga memberikan bingkisan yang berisi masker, hand sanitizer, dan brosur yang menjelaskan lebih detail mengenai peraturan pemerintah terkait New Normal. Dan juga, mahasiswa Undip menempelkan poster di warung atau toko tersebut yang berisi himbauan untuk selalu mengindahkan protokol Kesehatan di masa New Normal.
Diharapkan dengan adanya sosialisasi ini, masyarakat yang membeli makanan di luar dapat selalu menerapkan berbagai protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah untuk dapat menekan angka penyebaran virus Covid-19. Walaupun beraktifitas di luar ruangan, masyarakat harus selalu patuh dan menerapkan protokol kesehatan.
Penulis: Rizky Mohammad Misgi, Mahasiswa Hubungan Internasional
Editor: Laura Andri R.M., S.S., M.A.