Turnamen Sepak Bola di Desa Giyono
Desa Giyono memiliki tim pemain sepak bola. Tim sepak bola Desa Giyono dianggap memiliki kompeten untuk bertanding melawan tim dari berbagai kecamatan. Para pemain sepak bola Desa Giyono, Kecamatan Jumo, memiliki nama beken tersendiri yaitu Rewo-Rewo. Turnamen sepak bola di Desa Giyono berlangsung selama satu minggu, yaitu 5-10 Februari 2017. Peserta turnamen sepak bola berasal dari berbagai daerah di Kabupaten Temanggung, meliputi tim sepak bola Gemawang, Ngadirejo, Candiroto.
Keseruan dan rasa penasaran masyarakat Desa Giyono mengundang antusias untuk menyaksikan pertandingan tersebut. Tak hanya muda- mudi, tua dan muda membaur menjadi satu. Tak hanya antusias masyarakat Desa Giyono, namun suporter berasal dari daerah lain juga hadir menyaksikan dan mendukung tim andalan mereka. Di sisi lain, turnamen sepak bola mendatangkan rezeki bagi pedagang yang menjajakan dagangan di pertandingan tersebut. Dengan adanya turnamen sepak bola, menjadikan kekerabatan masyarakat Desa Giyono semakin erat, terlebih dengan kedatangan tamu suporter dari daerah lain.