MAHASISWA KKN UNDIP HAMBAT PENYEBARAN COVID KEPADA LANSIA DENGAN PENDAMPINGAN LANSIA
Semarang (24/01/2021) – minggu ke tiga pelaksanaan KKN Tim I telah dilaksanakan kegiatan program kerja yang disusun oleh Umi Pangesti (38) dengan tema “Pendampingan Lansia berpola hidup sehat dan sejahtera upaya menghindari probalitas kematian lansia masa pandemic”. Kegiatan program kerja KKN Tim I Undip dilakukan di wilayah RT 06/01 Kelurahan Kalipancur Kecamatan Ngalian, kegiatan itu dilakukan di wilayah masing masing secara mandiri, dikarenakan masih tingginya angka kejadian covid-19 di Indonesia masih tinggi.. Sasaran mahasiswa adalah lansia, jumlah lansia diwilayah tersebut adalah 20 orang. Alasan sasaran lansia karena diwilayah tersebut terkonfirmasi positif covid sejumlah 9 orang dua diantaranya lansia dan meninggal dunia.
Lansia termasuk pada kategori rentan terhadap tertularnya covid 19. Program yang yang dilakukan bertujuan agar dapat menekan kemungkinan tertularnya covid 19 terhadap masyarakat khususnya lansia. Masyarakat lebih peduli dan meningkatkan kesadaran dalam menerapkan Protokol Kesehatan, kemudian dapat menjadi kebiasaan baru untuk tetap mematuhi protocol setiap waktu yang bukan hanya diberlakukan saat kondisi pandemic saja. Hal ini harapannya dapat menekan penyebaran pandemic yang saat ini sudah berangsur lama.
Kegiatan yang dilaksanakan pada program kerja ini dilakukan dua kali pertemuan untuk mendampingi lansia dengan mendatangi lansia rumah per rumah. Dari kedua pertemuan Lansia diperiksa tekanan darah, nadi, suhu, saturasi dan berat badan. Pemeriksaan Kholesterol, Asam urat dan GDS menggunakan stick dilakukan pada pertemuan kedua, lansia dengan diarahkan untuk puasa dulu. Para lansia sangat menerima akan program ini karena kebetulan bulan Januari ini posyandu ditiadakan dan mereka tidak perlu datang ke Yankes untuk control. Pada pertemuan pertama observasi yang dilakukan didapatkan para lansia tidak menggunakan masker saat menerima tamu, bahkan Ketika mereka sedang jalan jalan diluar.

Lansia sangat rentan tertularnya covid. Pemberian edukasi, serta motivasi untuk selalu mematuhi protocol Kesehatan menggunakan modul yang kemudian diberikan kepada lansia. Edukasi yang diberikan berupa protocol Kesehatan 5M + 1M yaitu Memakai masker dengan rutin, mencuci tangan dengan rutin, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas dan meningkatkan doa. Lansia juga diajarkan cara meningkatkan imun dalam diri serta diajarkan juga cara cuci tangan yang benar.

Penulis : Umi Pangesti / 22020119183179 (Prodi Keperawatan Fakultas Kedokteran)
Editor : Lintang Dian Saraswati, S.KM., M.Epid.