PEMBENTUKAN POSDAYA ARUM SARI
Di Desa Patemon belum ada struktur kepengurusan Posdaya meskipun kegiatan dari Posdaya sudah banyak yang rutin dilaksanakan seperti posyandu balita, posyandu lansia, TPA, dll. Oleh karena itu, TIM 1 KKN Undip tahun 2017 menginisiasi pembentukan POSDAYA di Desa Patemon. Hal ini dilandasi dari pentingnya pengadaan Posdaya untuk memberdayakan masyarakat. Inisiasi mahasiswa KKN Undip disambut dengan baik oleh para perangkat desa dan kader di Desa Patemon. Pembentukan Posdaya diawali dari salah satu dusun di Desa Patemon, yaitu Dusun Losari. Dusun Losari dipilih karena dusun tersebut memiliki kader-kader yang aktif dan mudah untuk bekerjasama.
Kegiatan pertama yang kami lakukan adalah berkoordinasi dengan kepala desa Patemon mengenai pembentukan posdaya dusun Losari. Setelah itu kami berkoordinasi dengan kepala dusun dan ketua PKK dusun. Setelah mendapat izin dari para pengurus Dusun Losari, kami melakukan pertemuan dengan beberapa ibu-ibu di dusun Losari untuk pembentukan struktur organisasi Posdaya. Pertemuan tersebut dilakukan pada tanggal 27 Januari 2017 bersamaan dengan acara PKK Dusun Losari. Pada pertemuan tersebut terbentuklah struktur organisasi Posdaya yang diketuai oleh Ibu Utami selaku ibu Kepala Dusun Losari. Selain itu, terbentuk pula bendahara, sekretaris, koordinator pilar kesehatan, lingkungan, pendidikan, dan kewirausahaan. Menurut Niko selaku penanggung jawab program Posdaya, pembentukan posdaya di Dusun Losari merupakan percontohan bagi dusun lain yang diharapkan dapat menjadi rintisan Posdaya di Desa Patemon.
Untuk menindaklanjuti keberjalanan Posdaya Dusun Losari kami melakukan pertemuan kembali pada tanggal 31 Januari 2017. Pada pertemuan tersebut kami menyusun program kerja Posdaya yang nantinya akan dilaksanakan selama kepengurusan. Selain itu kami juga mendiskusikan nama Posdaya yang telah terbentuk. Dari hasil musyawarah terpilihlah nama “Arum Sari” untuk Posdaya di Dusun Losari tersebut. Menurut Ibu Utami selaku ketua Posdaya, pembentukan Posdaya ini diharapkan dapat bermanfaat bagi masyarakat dan dapat memberdayakan masyarakat untuk kemajuan Dusun Losari.
Selanjutnya, kami menyusun program kerja yang dapat dilanjutkan oleh pengurus ke depannya apabila TIM KKN sudah ditarik kampus kembali. Salah satu program yang menjadi fokus Posdaya Arum Sari ini adalah membuka usaha singkong presto. Mahasiswa membantu dalam penyusunan proposal pengajuan dana kepada desa untuk mendapatkan modal dari BUMDES. Segala persiapan sudah kami rancang bersama dengan pengurus Posdaya nantinya yang akan menjadi pelaksana. Harapannya usaha bersama ini akan meningkatkan kesejahteraan keluarga di dusun Losari Desa Patemon