Social Campaign: “Sungai Bersih, Masa Depan Cerah”

DSC_9528
Tim II KKN UNDIP 2017 bersama dengan siswa-siswi kelas 3 SD Tambahmulyo 01

PATI – Rabu (26/7) Tim II KKN UNDIP 2017 Desa Tambahmulyo, Kecamatan Jakenan, Kabupaten Pati telah mengadakan salah satu program monodisiplin dari jurusan Ilmu Komunikasi yaitu Social Campaign: “Sungai Bersih, Masa Depan Cerah”. Program ini ditujukan kepada siswa-siswi SD Tambahmulyo 01 tentang pentingnya tidak membuang sampah di sungai. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kesadaran sejak dini bahwa dengan tidak membuang sampah ke sungai akan memberikan dampak yang baik nantinya.

Penyampaian materi dengan menampilkan video animasi mengenai dampak membuang sampah sembarangan didepan kelas.
Penyampaian materi dengan menampilkan video animasi mengenai dampak membuang sampah sembarangan didepan kelas.

Social Campaign ditujukan pada siswa-siswi kelas 3 dan 4 dengan ditampilkan beberapa video animasi mengenai dampak dari membuang sampah ke sungai melalui proyektor. Dengan menggunakan media tersebut diharapkan dapat mempermudah pemahaman siswa-siswi SD Tambahmulyo 01 tentang dampak membuang sampah ke sungai. Selain itu, dilakukan bersih-bersih sekolah setelah pemaparan materi berlangsung dengan berkeliling bersama di lingkungan sekolah sambil membersihkan sampah-sampah yang masih berserakan. Kegiatan ini diikuti oleh 29 siswa-siswi kelas 3 dan 40 siswa-siswi kelas 4 dengan penuh semangat dan juga gembira.

Aktivitas bersih-bersih lingkungan sekolah oleh siswa-siswi SD Tambahmulyo 01.
Aktivitas bersih-bersih lingkungan sekolah oleh siswa-siswi SD Tambahmulyo 01.
Kakak-kakak dari TIM II KKN UNDIP 2017 turut membantu dalam aktivitas bersih-bersih lingkungan sekolah.
Kakak-kakak dari TIM II KKN UNDIP 2017 turut membantu dalam aktivitas bersih-bersih lingkungan sekolah.

Setelah social campaign  ini diadakan, diharapkan para siswa-siswi SD Tambahmulyo 01 lebih peka terhadap lingkungannya dengan membuang sampah pada tempatnya dan menjaga sungai tetap bersih hingga mereka besar nanti.  (FRF)