TIM II KKN UNDIP BERPARTISIPASI DALAM POSYANDU ANAK DESA KEDUNG MALANG

IMG_4242

Kedung Malang (19/7) – Tim II KKN Undip Desa Kedung Malang ikut berpartisipasi dalam kegiatan Posyandu Anak di Desa Kedung Malang. Kegiatan Posyandu ini rutin di selenggarakan setiap bulannya dan diadakan di beberapa Posyandu yang ada di Desa Kedung Malang. Pemeriksaan kali ini dilakukan bagi anak-anak batita dan balita yang ada di Desa Kedung Malang.

Pemeriksaan yang dilakukan oleh Ibu Bidan Badriah beserta ibu-ibu PKK lainnya ini, mengecek kesehatan dari setiap anak-anak batita dan balita dengan kriteria berat badan serta tinggi badan setiap anak. Tidak ketinggalan juga ibu-ibu hamil yang ada di Desa Kedung Malang diperiksa demi menjaga kesehatan sang ibu dan calon buah hatinya.

IMG_4245

Tim II KKN Undip Desa Kedung Malang, membantu memeriksa berat badan dan tinggi badan anak-anak yang datang ke posyandu. Setelah dilakukan pemeriksaan oleh anak-anak Tim II KKN Undip Desa Kedung Malang ini, selanjutnya setiap anak yang sudah diperiksa akan diberikan snack yang menyehatkan sesuai dengan ketentuan yang telah diberikan oleh Ibu Bidan Badriah.