PENTINGNYA EDUKASI PEMAKAIAN MASKER PADA ANAK DI ERA PANDEMI COVID-19 YANG TERUS MENINGKAT!

Cirebon (09/08/2021) – Pandemi COVID-19 belum juga usai. Kondisi ini menyebabkan semua orang wajib untuk menggunakan masker, tak terkecuali anak-anak. Sayangnya, tidak sedikit anak yang masih sulit diminta untuk mengenakan masker. Penggunaan masker adalah bagian dari rangkaian komprehensif langkah pencegahan dan pengendalian yang dapat membatasi penyebaran penyakit virus saluran pernapasan tertentu, termasuk COVID-19. Masker dapat digunakan untuk melindungi orang yang sehat (dipakai untuk melindungi diri pemakai saat berkontak dengan orang yang terinfeksi) atau untuk pengendalian.

Edukasi penggunaan masker pada anak memang mebutuhkan peran orang tua, disini orang tualah yang memiliki peran penting bahwa pentingnya penggunaan masker pada anak ketika keluar rumah. Penggunaan masker pada anak dibawah lima tahun memang tidak dianjurkan untuk menggunakan masker, tetapi bagi anak diatas lima tahun sangat dianjurkan menggunakan masker sama halnya dengan orang dewasa.

Berdasarkan hasil observasi Mahasiswa KKN Tim II UNDIP di Desa Gesik, Kecamatan Tengahtani, Kabupaten Cirebon, melihat masih banyak anak -anak yang tidak menggunakan masker ketika sedang bermain dengan teman sebayanya. Salah satu faktor bahwa kurangnya kesadaraan anak ialah kurangnya edukasi pada anak mengenai protokol kesehatan , hal ini tentunya perlu adanya edukasi pada anak-anak tersebut tentang arti pentingnya protokol kesehatan terutama penggunaan masker ketika keluar rumah apalagi saat bermain dengan teman sebayanya.

Melihat anak-anak yang riang gembira bermain dengan temannya tanpa menggunkan masker seolah-olah keadaan diindonesia ini sedang baik-baik saja, padahal keadaan ini sebaliknya. Maka dari itu pentingnya edukasi pada anak. Memberikan pengertian pada anak mengenai protokol kesehatan yang harus di patuhi guna untuk keselamatan kesahatan dirinya sendiri. Disini Mahasiswa KKN Tim II UNDIP memberikan edukasi pada anak dengan memberikan penjelasan mengenai protokol kesehatan dan juga mengajak anak untuk terus mematuhi protokol kesehatan, selain itu memberikan masker pada anak guna sebagai contoh pada anak untuk terus menggunakan masker ketika berada di luar rumah.

Penulis : Qorri Aina 11000118130568/Fakultas Hukum

DPL : Ariska Nurfajar Rini S.E., M.Sc.