KKN DI DAERAH SENDIRI : Mahasiswa KKN TIM II UNIVERSITAS Diponegoro (Undip) Mengedukasikan Tentang Inovasi Pembuatan Hand Sanitizer Dari Daun Sirih Untuk Melindungi Diri Dari Wabah Covid-19 Melalui Poster dan video & Membagikan masker Kepada Warga Di Kelurahan Tawangmas Tepatnya Di Rt 2 Rw 3 Kota Semarang .

Kelurahan Tawangmas, Kota Semarang (02/08-2021) – Sekarang ini, sedang maraknya wabah COVID-19 yang terjadi merata pada negara negara di dunia termasuknya di daerah Kelurahan Tawangmas, Kota Semarang. Namun, dengan semakin meningkatnya permintaan hand sanitizer membuat produk tersebut semakin langka ataupun harganya fantastis meningkat. COVID-19 merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh virus corona yang baru-baru ini ditemukan. Sebagian besar orang yang tertular Covid-19 akan mengalami gejala ringan hingga sedang ataupun hingga meninggal dunia,   Dengan penggunaan masker, face shield, dan hand sanitizer dapat meminimalisir penularan COVID-19.

Maka dari itu untuk membantu mencegah penularan COVID-19 Mahasiswa KKN Undip yang bernama Raden Maestro Broto Ariyo  Dengan selaku Dosen Pembimbing  Bapak nuryanto,s.gz.,gizi. mengijinkan Mahasiswa tersebut untuk memberikan edukasi kepada warga masyarakat Kelurahan Tawangmas tentang Inovasi Pembuatan Hand Sanitizer Dari Daun Sirih Untuk Melindungi Diri Dari Wabah COVID-19. Kegiatan tersebut akan dilakukan dengan cara memberikan poster kepada warga yang ada di Kelurahan Tawangmas dengan tetap menjaga prokes, mengedukasikan secara langsung kepada warga yang ada di Kelurahan Tawangmas dan , Tim 2 Mahasiswa KKN undip tersebut juga membagikan masker kepada warga di Kelurahan Tawangmas tersebut.

Dengan adanya pelaksanaan kegiatan progam tersebut, diharapkan dapat memudahkan warga atau masyarakat untuk membuat hand sanitizer sendiri dengan bahan yang simple dan mudah dicari dan harganya juga ekonomis. Serta juga diharapkan warga sekitar untuk selalu memakai masker pada saat diluar rumah atau bertemu orang, karena dengan memakai masker untuk mencegah penularan COVID-19.

Penulis : Raden Maestro Broto Ariyo

DPL KKN : Ir. RTD. Wisnu Broto, MT  dan IBU Wilis

Lokasi KKN : Kelurahan Tawangmas , Kecamatan Semarang Barat , Kota Semarang