Mewujudkan Desa Sucen yang Bebas Seks Bebas, Napza, dan Pernikahan Dini dengan Permainan GenRe
Temanggung – TIM II KKN Undip Desa Sucen, Kecamatan Gemawang, Kabupaten Temanggung bersama dengan anggota Pusat Informasi dan Konseling (PIK) Dusun Mandang Desa Sucen melaksanakan kegiatan sosialisai permainan Generasi Berencana (GenRe) pada Sabtu, (30/7). Program ini berjalan sebagai salah satu usaha penyampaian visi Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) memerangi permasalahan sosial utamanya pernikahan dini, Napza dan Seks Bebas.
Acara yang wajib dilaksanakan oleh setiap tim KKN di Kecamatan Gemawang ini, selain bertujuan untuk penyampaian visi BKKBN, juga sebagai sarana nyata pemerintah Kecamatan Gemawang memerangi permasalahan pernikahan dini yang dinilai tinggi di kecamatan ini.

Acara dimulai pukul 19.30 WIB, dimulai dengan perkenalan antara anggota PIK Dusun Mandang dan TIM II KKN Undip untuk mengakrabkan suasana dan pembentukan kelompok untuk tim bermain GenRe. Selanjutnya langsung dilaksanakan permainan ular tangga GenRe yang di setiap langkah per kotaknya terdapat kasus, pertanyaan atau tantangan. Permainan dilanjutkan dengan Monopoli GenRe dan diskusi kasus yang terdapat pada setiap kotak Monopoli dalam tim dan disampaikan dalam forum besar untuk ditanggapai antar tim. Permainan yang terakhir adalah celemek reproduksi untuk pengenalan alat reproduksi, penyampaian fungsi dan kegunaannya. Acara yang berakhir pukul 23.30 WIB ini berjalan lancar dilihat dari aktifnya peserta dalam permainan dan diskusi. Permainan dan alat penyuluhan GenRe ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat Dusun Mandang, Desa Sucen, dalam pencegahan pernikahan usia dini, seks bebas, dan penggunaan narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya.