Mahasiswa Fakultas Hukum UNDIP Menyumbangkan Buku Mengenai Pancasila Kepada Anak-Anak PAUD CERIA di Kelurahan Sambirejo Dalam Rangka Mendukung Penyelenggaraan Pendidikan
Semarang, (05/02/2022) – Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro yang dimulai sejak 5 Desember 2021 hingga 15 Februari 2022 membawa tema “Pemberdayaan Masyarakat menuju Pasca Pandemi COVID-19 Berbasis SDG’s”. Salah satu sektor yang terkena pengaruh pandemi Covid-19 adalah pendidikan, yang mana pola penyelenggaraan pendidikan berubah menjadi belajar secara dalam jaringan (online), namun ada juga yang menerapkan pola hybrid, yang belajar dari sekolah maupun dari rumah. oleh karena itu baik pengajar maupun pelajar, baik dari tingkatan PAUD, TK, SD hingga pendidikan lainnya harus menyesuaikan pola belajar tersebut demi efektivitas pendidikan.
di samping itu, untuk mendukung efektivitas penyelenggaraan pendidikan perlu diperhatikan sarana fasiitas atau media belajar lainnya, salah satunya adalah buku. dengan membaca buku, setiap anak akan mampu meningkatkan pengetahuan dan wawasannya.
Oleh karena itu, dalam kegiatan KKN kali ini untuk mendukung penyelenggaraan pendidikan diadakan program kerja penyumbangan buku mengenai Pancasila. Program ini berkaitan erat dengan salah satu tujuan SDG’s pada poin ke-4 yang pada intinya berpusat tentang pendidikan. program ini merupakan aksi nyata untuk mendukung penyelenggaraan pendidikan sesuai dengan Peraturan Daerah Kota Semarang


Penulis: Prima Thomas (Fakultas HUkum/Ilmu Hukum, 2018)
Dosen Pembimbing : Dr. Noer Abyor Handayani, S. T., M. T.