Mahasiswa KKN UNDIP Memberikan Edukasi Melalui Modul Pembelajaran Sejarah Tempat-Tempat Yang Menjadi Ikon Wisata Di Kota Semarang

Mahasiswa KKN Undip memberikan edukasi modul pembelajaran sejarah kepada anak-anak kelas 3 Sekolah Dasar di Kelurahan Karangmalang, Kecamatan Mijen, Kota Semarang (Dokumen Pribadi).

KKN bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi, KKN tahun ini tergabung ke dalam KKN Tim 1 Undip yang dilaksanakan pada tanggal 5 Januari 2022 – 15 Februari 2022. Pelaksanaan kegiatan KKN tahun ini bertema “Pemberdayaan Masyarakat Menuju Pasca Pandemi Covid-19 Berbasis SDGs”. Pelaksanaan kegiatan KKN, mahasiswa Undip menjalankan program kerja berkaitan dengan SDGs (Sustainable Development Goals) sesuai dengan bidang keilmuan masing-masing, covid-19, dan narkoba.

Arifa, mahasiswa Ilmu Sejarah Universitas Diponegoro sekaligus peserta KKN Tim 1 Undip, dalam melaksanakan program kerja berbasis SDGs dengan memberikan edukasi modul pembelajaran sejarah. Pelaksanaan kegiatan ini diaktualisasikan kedalam bentuk program kerja SDGs yang memiliki tujuan menambah dan meningkatkan pengetahuan pada anak-anak. Dalam pelaksanaan kegiatan dilaksanakan di Sekolah Dasar. Peserta dalam kegiatan ini adalah anak-anak Sekolah Dasar kelas 3, yang berada di lingkungan Kelurahan Karangmalang.

Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh permasalahan ditengah pandemi covid-19 ini, dimana anak-anak sekolah sekarang melakukan pembelajaran melalui online dan baru beberapa bulan ini diberlakukan sekolah secara tatap muka. Tentunya berdampak pada pengetahuan anak-anak dengan dilakukan sekolah secara online menurunkan kualitas pengetahuan anak-anak dengan keterbatasan metode yang dilakukan guru ketika sedang mengajar.

Berikan edukasi kepada anak-anak di SD Karangmalang, supaya anak-anak dapat mengingat kembali apa saja bangunan bersejarah di Kota Semarang. Atas dasar itu kemudian dilaksanakannya kegiatan program kerja Modul Pembelajaran Sejarah ini dengan cara sosialisasi terhadap anak-anak kelas 3 SD.Pada saat pelaksanaan kegiatan, mahasiswa menjelaskan apa saja bangunan bersejarah di Kota Semarang yang dijadikan ikon wisata Semarang. Pada saat pelaksanaan, mahasiswa menanyakan apakah tau bangunan kota lama, lawangsewu tetapi dari mereka banyak yang belum mengetahui tempat tersebut, hal ini tentunya menjadi permasalahan bagi dunia pendidikan sejarah. Diharapkan dengan adanya program kerja modul pembelajaran ini dapat membantu memberikan edukasi utamanya dalam belajar sejarah bagi anak-anak.

Penulis             : Arifa (Mahasiswa Ilmu Sejarah Undip 2018)

DPL                 : dr. Dodik Pramono, M.Si., Med.

#KKNTIMIUNDIP2022 #UNDIP #P2KKN #LPPMUNDIP #KKNUNDIP2022 #PotensiDesa