Remaja Perlu Tahu Cara Mengelola Keuanganya, Mahasiswa KKN Undip Beri Tips Edukasi Mengenai Mengelola Keuangan

Cirebon (3/2),  Keuangan merupakan suatu komponen yang tidak bisa lepas dari diri seseorang, mulai dari masa remaja hingga lansia. Masa remaja merupakan dimana masa seseorang yang baru mulai belaja banyak hal untuk menjadi dewasa. Dan mengatur keuangan itu sangat penting dilakukan sedari remaja, agar kedepannya dapat lebih mudah dalam mengontrol keuangan.

Mengatur keuangan bukan perkara yang mudah, bagi orang dewasa mengatur keuangan itu cukup sulit apalagi remaja. Dan masih banyak remaja yang belum paham bagaimana mengelola keuangan, para orang tua juga sepertinya masih kurang paham tentang mengajarkan keuangan pada anak.

Selaras dengan fenomena tersebut, mahasiswi KKN UNDIP Almira Erminadya Nariswari (20) membuat program “Mengelola Keuangan di Usia Remaja”, dimana kegiatan program ini yaitu sosialisasi secara door to door dengan anak remaja di sekitar RW 008.

Materi yang disampaikan adalah mengedukasi dan memberi tips bagaimana cara mengelola keuangan dengan benar.

Penulis : Almira Erminadya Nariswari (Program Studi Manajemen – Fakultas Ekonomika dan Bisnis)

DPL    : Irawati, S.H., M.H.