Yang Muda Bersastra

Loning, 25 Juli 2017. Selasa pagi waktu setempat, kami melanjutkan program yang telah direncanakan. Program ini merupakan pengenalan kosa kata dalam bahasa Inggris dengan metode story telling dilanjutkan dengan bedah unsur-unsur karya sastra sebagai pembentuk karakter siswa. Kisah yang kami gunakan dalam program ini merupakan dongeng Si Tikus Kota dan Si Tikus Desa (The Town Mouse and The Country Mouse). Pelajaran yang dapat dipetik para siswa adalah tentang kesederhanaan. Program ini dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan daya presiasi siswa-siswi serta menumbuhkan jiwa untuk berkarya dalam sastra.

Usai serangkaian program pada siang itu selesai dijalankan, para siswa pulang dengan tertib. Kami kembali menemui para guru untuk pamit sekaligus memberitahukan bahwa pada keesokan harinya kami akan kembali lagi karena masih ada dua program lagi di SD N 05 Loning.

20170725_111943
100_1895

Suasana kelas VI SD N 05 Loning saat  mendengarkan materi story telling dan bedah unsur karya sastra.