Mahasiswa KKN UNDIP TIM I 2021/2022 SOSIALISASIKAN RAIN WATER HARVESTING
Semarang (8/2) – KKN Tim I Undip yang dilaksanakan pada tanggal 5 Januari 2022 hingga 15 Februari 2022 kali ini mengangkat tema “Pemberdayaan Masyarakat Menuju Pasca Pandemi Berbasis Sustainable Development Goals (SDGs)” Salah satu program yang diangkat adalah Edukasi Hemat Air Dengan Metode Rain Water Harvesting. Kegiatan ini dilakukan sesuai dengan air bersih dan sanitasi layak.
Jumlah air di bumi sangat banyak, namun jumlah air bersih yang tersedia belum dapat memenuhi permintaan sehingga banyak orang menderita kekurangan air. Chiras (2009) menyebutkan bahwa kekurangan air dipicu naiknya permintaan seiring peningkatan populasi, tidak meratanya distribusi air, meningkatnya polusi air dan pemakaian air yang tidak efisien. Beberapa penelitian mengindetifikasi bahwa pada aras rumah tangga kekurangan air diperburuk kebocoran air akibat kerusakan home appliances yang tidak segera diperbaiki, pemakaian home appliances yang boros air, perilaku buruk dalam pemakaian air, dan minimnya pemanfaatan air hujan sebagai sumber air alternatif. Pemakaian air yang tidak terkontrol akan mengancam keberlanjutan air, sehingga perlu dilakukan konservasi air. Salah satu metode konservasi air dalam rumah tangga adalah memanen air hujan, yaitu mengumpulkan, menampung dan menyimpan air hujan.
Rain Water Harvesting merupakan alternative sumber air yang sudah dipraktekkan selama berabad-abad di berbagai negara yang sering mengalami kekurangan air (Chao-Hsien Liaw & Yao-Lung Tsai, 2004). Air hujan yang dipanen dapat digunakan untuk multi tujuan seperti menyiram tanaman, mencuci, mandi dan bahkan dapat digunakan untuk memasak jika kualitas air tersebut memenuhi standar kesehatan (Sharpe, William E., & Swistock, Bryan, 2008; Worm, Janette & van Hattum, Tim, 2006)

Penulis : Muhammad Faris Lukmansyah Ulum
Dosen Pembimbing Lapangan : Yanuar Yoga Prasetyawan, S.Hum, M.Hum
Lokasi : Kelurahan Lamper Kidul, Kecamatan Semarang Selatan, Kota Semarang.