Mahasiswa UNDIP melakukan konsultasi di posyandu sebagai bentuk kepedulian akan pertumbuhan balita
Balita dan anak-anak merupakan aset masa depan bagi negara. Sebagai aset yang berharga, tentu saja anak-anak harus tumbuh dengan baik, dimulai sedini mungkin. Namun nyatanya, banyak orang tua yang tidak tahu bahwa dalam pertumbuhannya, anak-anak harus diberikan tambahan gizi agar tubuh dan berkembang dengan kemampuan optimal.
Terutamanya pada daerah yang jauh dari perkotaan, banyak orang tua yang mengkhawatirkan pertumbuhan dan perkembangan anak, namun tidak tahu bagaimana cara mengatasinya. Dengan latar belakang inilah, mahasiswa UNDIP yang melakukan KKN di Desa Jatisawit, Sleman pada hari Sabtu (08/02/2022) mengadakan konsultasi dan pemberian buku saku terkait vitamin dan mineral yang penting bagi tumbuh kembang anak.

Selain konsultasi yang mungkin orang tua akan lupa setelahnya, mahasiswa UNDIP juga memberikan buku saku dengan menggunakan bahasa yang sangat mudah dipahami. Harapannya, buku saku tersebut bisa menjadi panduan orang tua dalam memberikan asupan makanan yang sehat dan sesuai untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak ke arah yang lebih baik.