MAHASISWA KKN UNDIP BAGIKAN MASKER UNTUK WARGA DAN PENYEMPROTAN DISINFEKTAN DALAM RANGKA PENCEGAHAN PENYEBARAN COVID-19 DI RT 01 RW 16

PADANGSARI, SEMARANG (10/02) – Meningkatnya pasien penderita COVID-19 (Corona Virus Disease 2019) di tahun 2022 ini semakin mengkhawatirkan. Dampak dari hal tersebut yakni masyarakat di dunia, khususnya di Indonesia, kembali menghadapi gelombang ketiga dari varian baru COVID-19 yaitu Omicron. Hal ini disebabkan karena masih banyaknya masyarakat yang kurang dalam menaati protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah. Maka dari itu dalam upaya pencegahan menyebarnya COVID-19 lebih lanjut, mahasiswa KKN Tim 1 Universitas Diponegoro memberikan Penyuluhan dan Penyemprotan Disinfektan di RT 01 RW 16 Kelurahan Padangsari, Kecamatan Banyumanik, Kota Semarang.

Membagikan masker bagi warga yang tidak menggunakan masker

Kegiatan yang dilakukan pada hari Minggu (17/01) ini juga mendapat dukungan yang baik dari pihak RT dan RW setempat serta mendapatkan respon positif dari warga sekitar. Dalam kegiatan ini, mahasiswa KKN memberikan penyuluhan serta memberikan masker gratis bagi warga yang masih beraktivitas diluar rumah tetapi lalai akan protokol kesehatan. Kemudian dilanjut dengan penyemprotan disinfektan disekitar rumah warga agar rumah-rumah tersebut dalam keadaan steril dan dapat membunuh bakteri serta virus yang didapat setelah beraktivitas dari luar rumah.

Penyemprotan disinfektan di sekitar rumah warga RT 01 RW 16

Penulis : Irham Faza Ghifary

DPL : Asri Nurdiana, S.T., M.T