Kondisi Kurang terawat Mahasiswa KKN TIM I UNDIP 2021/2022 membantu revitalisasi lapangan untuk kegiatan masyarakat di kelurahan Lempongsari

Semarang (02/02/2022) – Fasilitas umum merupakan sarana yang disediakan oleh pemerintah yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di sekitar wilayah tersebut. Fasilitas umum seperti lapangan biasanya digunakan sebagai tempat berkumpul ataupun sebagai sarana olahraga. Namun sangat disayangkan kebanyakan dari fasilitas umum yang telah disediakan mengalami kerusakan karena tidak ada yang merawatnya.

Lapangan di kelurahan lempongsari merupakan salah satu fasilitas umum yang telah disediakan pemerintah. Berdasarkan informasi dari warga setempat, lapangan tersebut biasa digunakan untuk tempat berkumpulnya warga Ketika ada acara-acara tertentu dan biasa digunakan oleh anak-anak untuk berolahraga. Tetapi dapat dilihat dari kondisinya lapangan tersebut luring terurus dan memerlukan perbaikan. Maka dari itu, mahasiswa KKN TIM I UNDIP tergerak ntk melakukan perbaikan lapangan tersebut. Perbaikan yang dilakukan yaitu penambalan bagian yang rusak, pengecatan, dan penambahan gawang untuk anak-anak bermain bola.

Revitalisasi lapangan ini disambut baik oleh warga setempat. “Kan kalau seperti ini jadi lebih bagus, lebih nyaman juga dipakai anak-anak bermain bola” ucap Pak Yudi, salah satu warga setempat. pada proses revitalisasi lapangan ini warga juga ikut serta dengan membantu dan memberikan konsumsi.

Dengan program revitalisasi lapangan ini diharapkan warga lebih bersemangat untuk mengadakan dan melaksanakan kegiatan di lapangan tersebut, khususnya untuk anak-anak lebih bersemangat berolahraga di lapangan tersebut.

Penulis: Muhammad Irsyad Annafi

DPL: Bagus Rahmanda, S.H., M.H.