MAHASISWA KKN TIM 1 UNDIP 2022 MENDUKUNG UPAYA PENCEGAHAN WABAH PENYAIT DBD WILAYAH KELURAHAN PLOMBOKAN DENGAN MENYERAHKAN ALAT FOGGING SEDERHANA

Plombokan, Semarang Utara (07/02/2022) – Mahasiswa KKN TIM I Universitas Diponegoro menyerahkan alat fogging sederhana yang telah dibuat kepada Kelurahan Plombokan sebagai bentuk dukungan dalam upaya pencegahan wabah DBD (Demam Berdarah Dengue) khususnya di wilayah Kelurahan Plombokan, Kecamatan Semarang Utara, Kota Semarang.

Penyakit DBD merupakan penyakit yang tidak bisa dianggap remeh karena pada kasus terparahnya dapat menyebabkan korban kehilangan nyawanya. Penyakit DBD diakibatkan karena infeksi virus dengue dan mudah ditularkan akibat gigitan nyamuk Aedes aegypti dan Aedes albopictus. Sebagai bentuk upaya dalam langkah pencegahan wabah DBD merabak Kelurahan Plombokan, maka dilakukan Pemeriksaan Jentik Nyamuk di wilayah Kelurahan Plombokan yang dilakukan setiap pekannya. Tetapi masih ada beberapa kasus DBD yang ditemukan di wilayah Plombokan dan masih sering juga mendapati jentik nyamuk. Maka dari itu, Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro TIM I 2022 dengan Bimbingan Bapak Ir. RTD Wisnu Broto, M.T. yang berlokasi di Kelurahan Plombokan ikut andil dalam upaya pencegahan wabah DBD tersebut dengan membuat Alat Fogging Sederhana yang dapat digunakan sebagai bentuk upaya pencegahan wahbah penyakit DBD. Program ini telah disetujui oleh Lurah Plombokan yaitu Ibu Sofi ernawati, S.E, M.M.

Gambar 1. Penyerahan Alat Fogging Sederhana dan Manual Book

Alat fogging sederhana ini memiliki prinsip kerja yaitu pengkabutan cairan fogging dengan metode pemanasan pada coil pipa logam sehingga dapat terjadi proses pemanasan dan merubah wujud cairan menjadi kabut atau Fog. Penyerahan ini juga disertai peragaan penggunaan alat fogging dan pemberian buku instruksi penggunaan serta cara perawatan alat fogging.

Gambar 2. Peragaan Alat Fogging Sederhana Disaksikan Lurah Plombokan

Dengan adanya alat fogging sederhana ini, diharapkan dapat mendorong jumlah populasi nyamuk yang ada di Kelurahan Plombokan serta mencegah resiko mewabahnya penyakit DBD. Sehingga berkurangnya angka masyarakat yang terinfeksi virus Dengue.

Penulis            : Bismo Alfarishy, Mahasiswa Rekayasa Perancangan Mekanik, KKN Universitas Diponegoro

Dosen Pembimbing Lapangan                : Ir. RTD. Wisnu Broto, M.T

Lokasi             : Kelurahan Plombokan, Semarang Utara