Mahasiswa KKN UNDIP ajak masyarakat untuk rajin minum susu melalui Program GAMIS

Semarang (12/02/2022) – Susu merupakan salah satu produk hasil peternakan yang memiliki banyak manfaat bagi tubuh. Pada tahun 2020, Badan Pusat Statistik (BPS) Negara Indonesia menyatakan bahwa rata – rata jumlah konsumsi susu di Indonesia masih rendah dibandingkan dengan negara ASEAN lainnya yaitu sebesar 16,27 kg/kapita/tahun. Beberapa hal yang menyebabkan rendahnya tingkat konsumsi susu yaitu rendahnya populasi sapi perah di Indonesia sehingga membuat harga susu tinggi, takut gemuk, serta banyak masyarakat Indonesia yang mengalami gangguan intoleransi laktosa yang menyebabkan perut menjadi tidak nyaman. Hal tersebut menyebabkan banyak masyarakat malas untuk minum susu. Disisi lain, susu memiliki banyak manfaat diantaranya mengandung banyak nutrisi (vitamin, mineral, protein, dan kalsium), meningkatkan imun tubuh, memelihara daya ingat, perkembangan syaraf otak anak dan mencegah osteoporosis.

Poster GAMIS (Gerakan Ayo Minum Susu)

Melihat adanya permasalahan tersebut maka Mahasiswa KKN Tim I Universitas Diponegoro Tahun 2022 mengadakan sosialisasi mengenai pentingnya minum susu bagi tubuh serta mengajak untuk mengikuti program GAMIS (Gerakan Ayo Minum Susu). Kegiatan ini dilaksanakan di SDN Karanganyar 01, Kelurahan Karanganyar, Kecamatan Tugu, Kota Semarang. Kegiatan dilaksanakan dengan memberikan edukasi dasar mengenai pengertian susu, kandungan susu, dan manfaat susu bagi tubuh. Kegiatan tersebut diselingi dengan kuis dan pembagian susu diakhir kegiatan sosialisasi.

Dengan terlaksananya program kerja tersebut diharapkan agar siswa SDN Karanganyar 01 lebih sadar mengenai pentingnya minum susu sehingga konsumsi susu meningkat dan masyarakat menjadi lebih sehat.

Penulis            : Syafira Hanifah

DPL                 : Ir. Ibnu Pratikto, M.Si.