Kesadaran Menjaga Protokol Kesehatan Masih Rendah! Mahasiswa Undip Menggunakan Poster sebagai Media Edukasi Protokol Kesehatan bagi Siswa SD

Foto Kegiatan Sosialisasi Protokol Kesehatan di Sekolah Dasar

Sendangmulyo, Kabupaten Blora (24/1) – Mahasiswa Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik (FT) Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dengan mengusung topik Protokol Kesehatan 3M.

Pada masa pandemi seperti sekarang, protokol kesehatan menjadi elemen penting dalam langkah pencegahan penularan COVID-19. Oleh karena itu dibutuhkan pengetahuan mengenai penerapan protokol kesehatan 3M yang baik dan benar bagi masyarakat.

Penerapan protokol kesehatan 3M di masyarakat dinilai masih rendah, sehingga risiko penularan virus juga masih sangat tinggi. Penanaman mengenai pemahaman penerapan protokol kesehatan di masa pandemi menjadi sangat penting sebagai upaya preventif atau pencegahan.

Pada hari Senin, 24 Januari 2022, Mahasiswa KKN Teknik Mesin UNDIP Semarang, Alfitra Bin’arya Putratama melaksanakan program KKN dengan bimbingan Ibu Dr. Cahya Tri Purnami, S.KM., M.Kes., sosialisasi dilaksanakan bersamaan dengan adanya kegiatan  perpustakaan keliling dari perpustakaan daerah kabupaten Blora.

Edukasi dilaksanakan pada siswa kelas III Sekolah Dasar Negeri Sendangmulyo, Kecamatan Ngawen, Kabupaten Blora dengan media poster yang menarik yang disusun oleh mahasiswa. Pemanfaatan media poster dinilai sangat efektif bagi penyampaian edukasi kepada siswa sekolah dasar karena menyajikan informasi dengan gambar yang mudah dipahami oleh siswa. Pelaksanaan sosialisasi dilakukan disela-sela acara para siswa membaca buku dari perpustakaan keliling.

Pada saat edukasi berlangsung, siswa sekolah dasar sangat antusias dan berperan aktif. Mahasiswa banyak melakukan interaksi dengan siswa sekolah dasar sehingga terbentuk komunikasi dua arah di antara keduanya. Setelah selesai melakukan edukasi, para siswa melanjutkan merangkum buku yang telah dibaca sebagai bagian dari kegiatan perpustaakn keliling.

Kepala sekolah SDN Sendangmulyo merasa senang dan berterimakasih dengan mahasiswa KKN yang telah mengadakan acara perpustakaan keliling dan melakukan sosialisasi tentang pentingnya menjaga protokol kesehatan. “Dengan adanya perpustakaan keliling dan sosialisasi tentang protokol kesehatan, saya berharap kedepannyan para siswa selalu menjaga protokol kesehatan dan lebih tertarik lagi dalam membaca buku”, kata Bapak Ranto selaku kepala SDN Sendangmulyo.

Dengan adanya edukasi protokol kesehatan menggunakan media yang menarik diharapkan dapat menjadi bahan pengetahuan bagi siswa sekolah dasar, sehingga mampu diterapkan di kehidupan sehari-hari guna mengurangi penularan COVID-19.

Foto Kegiatan Sosialisasi Covid-19 di GOR

Selain melakukan sosialisasi di SDN Sendangmulyo untuk para siswa SD, dilakukan juga sosialisasi tentang protokol kesehatan di GOR desa Sendangmulyo, dimana biasanya para warga melakukan kegiatan bulutangkis pada malam hari.

Sosialisasi dilaksanakan pada hari Selasa, 25 Januari, sosialisasi dilakukan dengan cara mendatangai warga yang sedang menunggu giliran untuk berolahraga bulutangkis di dalam maupun luar gedung olahraga desa Sendangmulyo.

Warga pun menerima dengan antusias soaialisasi yang dilakukan karena memang mereka kadang lupa untuk mematuhi protokol kesehatan dan berharap dengan sosialisasi seperti ini mereka bisa selalu ingat untuk menjaga protokol kesehatan. “Sosialisasi ini sangat bagus dilakukan karena banyak warga yang berkegiatan olahraga di GOR ini kadang lupa untuk menerapkan protokol kesehatan, saya berharap dengan sosialisasi ini dapat mengingatkan warga untuk selelau mentaati protokol kesehatan”, kata Sukis selaku warga yang sering berkegiatan di GOR desa Sendangmulyo.

Sosialisasi ini dilakukan sebagai saran dari bapak kepala desa untuk mengingatkan warga yang sedang beraktivitas di gedung olahraga agar selalu menjaga protokol kesehatan baik itu memakai masker, menjaga jarak, maupun mencuci tangan. Diharapkan dengan adanya sosialisasi ini kedepannya warga yang beraktivitas di gedung olahraga lebih bisa menjaga protokol kesehatan untuk menghindari terpapar virus covid-19.