MAHASISWA UNDIP MEMBUAT PERMEN JELLY JEPANG (KOHAKUTOU) BUAH TIN

Plumbon (25/01/2022) Mahasiswa Undip yang tergabung dalam tim I KKN Tematik Undip 2022 yang berlokasi di Desa Plumbon, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar mengusung tema “Optimalisasi potensi desa untuk meningkatkan kualitas SDM dengan memanfaatkan buah tin pada Desa Plumbon Tawangmangu”

Buah tin (Ficus carica) merupakan buah yang mungkin sudah tidak asing bagi beberapa umat muslim. Buah tin merupakan salah satu nama surat dalam Al-Qur’an yaitu surat At-Tin. Tetapi, masyarakat umumnya mengenal dengan nama ara atau buah ara. Dalam bahasa Inggris, buah tin disebut dengan fig. Tanaman ini berasal dari Timur Tengah dan sudah tersebar hingga dataran Eropa dan Amerika hingga Asia Tenggara, termasuk Indonesia. 

Salah satu potensi alam Desa Plumbon yaitu buah tin yang dikembangkan di Dukuh Watusambang. Pak Warta selaku pemilik UMKM Kebun Buah Tin Watusambang tak hanya menyediakan tanaman buah tin saja melainkan juga menjual buah tin segar, buah tin kering, olahan dari buah tin seperti coklat tin, sirup buah tin, dan selai buah tin juga tak hanya olahan buahnya saja juga terdapat olahan daun tin berupa the daun tin yang kaya akan manfaat. Namun sayang karena harga buah tin yang masih cukup mahal membuat masyarakat masih asing terhadap buah tin dan juga masih jarang mengolah olahan buah tin ini. Mahalnya buah tin ini karena masih langkanya perkebunan buah tin yang ada di Indonesia diharapkan masyarakat luas kedepannya bisa mengembangbiakan buah tin ini sehingga komoditi buah tin di Indonesia bisa tersebar luas.

Dokumentasi Sosialisasi Pembuatan Kohakutou Buah Tin

Dokumentasi Produk Kohakutou Buah Tin

Inovasi pembuatan permen jelly kering (kohakutou) buah tin merupakan salah satu terobosan baru mengingat buah tin segar hanya tahan selama 1-2 hari saja mengakibatkan buah ini cepat membusuk sehingga perlunya olahan agar bisa tetap menikmati buah tin dalam jangka waktu yang lebih panjang. Mengingat manfaat buah tin sendiri diantaranya yaitu untuk kesehatan diantaranya baik untuk pencernaan karena mengandung serat yang baik, mengurangi sembelit, mengurangi resiko penyakit jantung, membantu menurunkan berat badan dan lain-lain. Agar – agar merupakan snack yang digemari masyarakat Indonesia karena mudah dibuat dan enak rasanya. Kohakutou ini mudah dibuat karena bahan dan alat yang digunakan ada di rumah sehingga mudah dipraktikan dirumah dan kaya akan manfaat.

Penulis : Azzahra Nadienta

NIM : 40040119650088

DPL : Triyono, S.H., M.Kn

Lokasi KKN : Desa Plumbon, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar