Grand Launching Tabungan Sampah Pandanarum

 

Launching 1
Gambar Tamu Undangan Grand Launching Tabungan Sampah Pandanarum

Sabtu (12/8), adalah puncak dari sosialisasi mengenai pengolahan sampah di desa Pandanarum. Pada hari ini dilakukan GRAND LAUNCHING TABUNGAN SAMPAH PANDANARUM. Acara ini bertempat di Gedung Serba Guna desa Pandanarum. Acara dihadiri oleh seluruh ketua RT, RW, Perangkat Desa, dan perwakilan organisasi desa yaitu LPMD dan BPD.
Acara ini dibuka oleh pengantar dari bu Munariyah selaku kepala desa Pandanarum. Kemudian TIM 2 KKN Undip memaparkan hasil observasinya, dilanjutkan dengan pengenalan mekanisme bank sampah, kemudian ditutup dengan GRAND LAUNCHING TABUNGAN SAMPAH PANDANARUM.
Dengan adanya Tabungan Sampah ini semoga dapat membuat lingku

Launching 2
Gambar Launching Tabungan Sampah Pandanarum oleh TIM 2 KKN Undip

ngan desa menjadi bersih, dan mengurangi bahaya dari pembakaran sampah. Di desa Pandanarum warganya banyak yang melakukan pembakaran sampah. Harapan tim 2 kkn undip, program ini bisa berlanjut dan dikelola dengan baik oleh desa pandanarum. Dan membuat desa pandanarum terbebas dari sampah.