Sosialisasidan Pelatihan Packaging, Labelling dan Branding pada Produk Kopi Ketitang

REPORTASE MINGGU IV KKN TIM II UNDIP 2017

Desa Ketitang, Kecamatan Jumo, Kabupaten Temanggung

Sosialisasidan Pelatihan Packaging, Labelling dan Branding pada Produk Kopi Ketitang

Pada Sabtu, 12 Agustus 2017,dilaksanakan pertemuan untuk kelompok tani sekaligus perangkat Desa Ketitang yang bertempat di Aula PKK Desa Ketitang, dalam pertemuan tersebut kami KKN Tim II UNDIP hadir untuk mengisi di acara tersebut.

Di pertemuantersebut, ada 4sesi yang diisioleh KKN Tim II UNDIP untuk menambah keterampilan dan pengetahuan para anggota kelompok tani dan perangkat desa. Dimana sesi pertama diisi dengan Sosialisasi dan Pelatihan Packaging, Labelling dan Branding untuk Produk Kopi Ketitang. Pada pertemuan ini dijelaskan mengenai pengertian serta manfaat dari packaging, labelling dan branding.Karena selama ini kopi Ketitang hanya dijual tanpa brand atau nama merek kepada reseller. Kemudian kopi Ketitiang diberi nama merek sendiri oleh para reseller tersebut. Sehingga yang dijual dipasaran adalah merek kopi dari reseller tersebu. Padahal packaging, labelling dan branding dapat menambah nilai jual olahan kopi.

Hal itulah yang melatar belakangi untuk membuat program sosialisasi dan pelatihan ini. Tidak hanya itu dalam sesi tersebut juga dipaparkan mengenai cara memilih packaging yang paling baik dan yang sesuai dengan kualitas kopi, kontain-kontain yang harus ada dalam label kemasan kopi, dan juga contoh desain label kopi yang dibuat oleh Peserta KKN Desa Ketitang, yang diharapkan label tersebut dapat dimanfaatkan untuk mulai membuat brand Kopi Ketitiang Sendiri .

Anggota kelompok tani dan perangkat desa sangat antusias dengan paparan dari Peserta KKN, hal ini dibuktikan dengan respon yang baik saatsesi perkenalan. Selain itu kelompok tani dan perangkat desaDesa Ketitang juga sangat antusias dengan mencatat hal-hal penting yang dipaparkan sekaligus bertanyadan berdiskusi mengenai pemasaran yang cocok untuk produk olahan kopi Ketitang.

.

IMG_20170812_145453_HDRIMG_20170812_145634_HDR

Pemberian Dorprice

IMG_20170812_155638_HDR