Menghadapi Era Pasca Covid, Mahasiswa KKN Tematik Undip 2022 Mengembangkan Potensi UMKM Puspitasari Putri dalam Memproduksi Jamu Instan di Desa Beji Melalui Peningkatan Pemasaran

Survei dan Perkenalan Tim KKN Tematik Undip

Pemalang (17/07/2022) – UMKM Puspitasari merupakan salah satu UMKM di Pemalang yang memproduksi berbagai jenis jamu mulai dari serbuk, sirup, dan minuman segeran. UMKM Puspitasari Putri ini berada di Jalan Kulbanda Rt.01 Rw.05, Desa Beji, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, Jawa tengah. Dari hasil wawancara yang dilakukan oleh Tim KKN Tematik Undip diketahui bahwa produksi dari UMKM Puspitasari Putri dilakukan secara manual dan tidak menggunakan mesin. Produksi jamu dari UMKM ini pun dilakukan tergantung dengan pesanan yang diterima. Selain itu, sebelum adanya pandemi Covid-19 penjualan dilakukan dengan mendatangi dinas-dinas pemerintahan yang ada di Pemalang.

Penyusunan rencana kegiatan oleh Tim KKN Tematik Undip dilakukan setelah melihat dan melakukan wawancara oleh pemilik UMKM Puspitasari Putri untuk meningkatkan dan mengembangkan pemasaran jamu instan. Rencana kegiatan yang telah disusun merupakan salah satu upaya dari Tim KKN Tematik Undip untuk membantu dan membangkitkan kembali perekonomian UMKM pasca covid-19. Dalam menyusun rencana kegiatan yang akan dilakukan oleh KKN Tematik Undip 2022 telah disesuaikan dengan tema yaitu “Pengembangan Potensi Jamu Instan Sebagai Produk Unggulan Kabupaten Pemalang Melalui UMKM Puspitasari”. Kegiatan yang telah dirancang oleh Tim KKN Tematik Undip akan dilakukan selama 35 hari dimulai dari tanggal 11 Juli sampai 15 Agustus 2022.

Produk UMKM Puspitasari Putri

Pada tanggal 11 Juli 2022 telah dilaksanakan penerjunan Tim KKN Tematik Desa Beji setelah mengikuti pembekalan yang disampaikan oleh Bapak Ir. RTD Wisnu Broto, M.T. secara online. Minggu pertama kegiatan dari Tim KKN Tematik adalah memahami kondisi dari UMKM Puspitasari Putri dan berdiskusi dengan Ibu Tri Atmi (Tri) selaku pemilik dari UMKM Puspitasari Putri mengenai kegiatan yang akan dilakasanakan. Dalam diskusi yang dilakukan Ibu Tri selaku pemilik UMKM Puspitasari menjelaskan mengenai jenis-jenis jamu yang dibuat mulai dari sirup, serbuk, dan minuman segaran. Total produk jamu yang ada di UMKM ini yaitu 23 produk tetapi banyak produk yang tidak diketahui oleh masyarakat sehingga produksinyapun jarang dilakukan. Tim KKN Tematik Undip juga mendampingi UMKM Puspitasari Putri mengikuti bazar dalam acara PKK di Pendopo Kabupaten Pemalang bersama IPEMI (Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia.

Bermula dari hasil diskusi dan analisa Tim KKN Tematik Undip di UMKM Puspitasari Putri yang telah dilaksanakan di minggu pertama tersebut, diperlukan berbagai pengembangan pemasaran melalui digitalisasi sehingga meningkatkan pemahaman masyarakat yang ada disekitar mengenai berbagai produk jamu yang ada di UMKM Puspitasari Putri tersebut. Mengingat diperlukannya perluasan pangsa pasar melalui digitalisasi maka fokus dari program KKN kami yaitu pemanfaatan teknologi informasi terutama media sosial untuk mempromosikan produk-produk jamu dari UMKM Puspitasri Putri.

Penulis : Tenia Nur Cahyati, Mahasiswa Akuntansi, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, KKN Tematik Universitas Diponegoro 2022, Desa Beji, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang
Dosen Pembimbing Lapangan : Ir.R.T.D Wisnu Broto, M.T.