Menjawab Permasalah terkait Pembelajaran Bahasa Asing, Anggota Tim KKN Undip Kenalkan Metode TPR
Dalam mempelajari bahasa asing, mayoritas orang tidak akan mencapai taraf kefasihan dalam bahasa ibu bahkan setelah lamanya waktu yang mereka habiskan untuk mempelajari bahasa asing tertentu. James J. Asher menjelaskan bahwa fenomena ini merupakan imbas dari negative learning yang didapat di bangku sekolah. Tidak jauh berbeda, TK IT Sekargading juga menghadapi masalah serupa.
Sebagai bentuk pendarmaan SDG nomor empat terkait pendidikan berkualitas, Seima Lubabah, mahasiswa Sastra Inggris Undip, menyelenggarakan penyuluhan metode pembelajaran bahasa asing Total Physical Response (TPR) pada Kamis (4/7) di TK Islam Terpadu Sekargading. Tema ini dipilih karena adanya kebutuhan terhadap metode pembelajaran bahasa asing yang efektif bagi pelajar usia dini di sekolah tersebut. “Kalau untuk bahasa Inggris atau Arab kita cuman pake lagu biasanya mbak, belum ada program bahasa asing juga di sini” tutur Amellia Wallad, guru TK IT Sekargading, saat ditemui pada Rabu (13/7). Di samping itu, penyuluhan ini juga sesuai untuk menjadi program monodisiplin Sastra Inggri karena termasuk dalam ilmu psikolinguistik.
Penyuluhan ini diikuti oleh segenap guru TK IT Sekargading dengan tujuan untuk memberi sebuah solusi terkait metode pembelajaran bahasa asing yang dapat diimplementasikan di sekolah anak usia dini lewat pengenalan terhadap metode TPR. Selain telah teruji efektif, TPR juga tidak membutuhkan alat macam-macam dalam praktiknya mengingat ide fundamental dari metode ini adalah giving and doing commands. Peserta juga diberi modul yang berisi informasi dasar mengenai TPR, pengaplikasian TPR, dan contoh rancangan program kelas TPR yang dapat dikembangkan oleh para guru dan diterapkan di kelas.
Walaupun pelaksanaan penyuluhan ini tidak bebas dari hambatan, acara ini dapat dibilang telah sukses diselenggarakan dan mendapat respons positif dari kepala sekolah serta para guru TK IT Sekargading. Antusiasme para guru ketika penyuluhan berlangsung juga terasa ketika mereka memberi tanggapan di akhir sesi.